Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Kiat Jauh-jauh dari Sirkel Teman-teman Toxic

Rami Arum Dinasti , Jurnalis-Senin, 07 Oktober 2024 |23:00 WIB
5 Kiat Jauh-jauh dari Sirkel Teman-teman Toxic
5 Kiat Jauh-jauh dari Sirkel Teman-teman Toxic (Foto: Freepik)
A
A
A

TIDAK semua orang memang bisa dan cocok untuk dijadikan teman, apalagi sahabat. Ya, beberapa orang dengan karakter kepribadiannya yang negative, bisa menjadi racun alias toxic bagi orang-orang di sekitarnya.

Namun, terkadang kita baru sadar bahwa orang tersebut adalah orang toxic setelah kita sudah terlanjut punya hubungan pertemanan dengan dirinya. Nah, hati-hati, teman dan lingkaran pertemanan yang toxic bisa berdampak negative dan menghambat kita untuk menjadi diri sendiri.

Jika Anda merasa berada dalam lingkaran pertemanan yang tidak sehat, penting untuk segera menjauhkan diri. Bagaimana caranya? Dikutip dari Times of India, Senin (7/10/2024) berikut empat kiat langkah yang bisa dilakukan untuk keluar dari sirkel teman-teman toxic.

1. Jelaskan Masalah dengan Jelas : Langkah pertama yang perlu diambil ialah,  berbicara dengan mereka. Sampaikan apa yang dirimu rasakan dan mengapa Anda merasa persahabatan ini tidak baik bagi Anda. Hal ini dapat menghindari drama yang tidak perlu dan memungkinkan kita untuk mengakhiri hubungan dengan baik dan efisien.

2. Tarik Diri Pelan-pelan:  Menjauhkan diri  secara perlahan adalah cara efektif untuk keluar dari lingkaran pertemanan yang beracun. Dengan perlahan-lahan menciptakan jarak, teman-teman tersebut akan menyadari bahwa Anda tidak lagi tertarik untuk terlibat. Meski sulit pada awalnya, seiring waktu, langkah ini akan memberikan dampak positif bagi kesehatan mental diri sendiri.

 

3. Bikin Batasan: Menetapkan batasan dalam hubungan dan persahabatan sangat penting. Batasan ini membantu melindungi Anda dan mencegah orang lain memanfaatkan atau melampaui batas. Teman-teman toxic ini  akan kesulitan melanggar batas yang Anda tetapkan.

4. Prioritaskan Diri Sendiri:  Setelah Anda berhasil menjauhkan diri dari lingkungan yang beracun, gunakan waktu tersebut untuk memprioritaskan diri sendiri. Pahami bagaimana diri sendiri ingin diperlakukan oleh orang lain,  dan fokuslah bergaul dengan teman-teman yang baik.

5. Kelilingi Diri dengan Orang yang Positif:  Keluar dari pertemanan yang toxic juga berarti Anda harus berada di sekitar orang-orang yang positif. Lingkungan yang mendukung, membuat kita merasa lebih percaya diri dan dihargai sebagai manusia.

(Rizky Pradita Ananda)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement