Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Maarten Paes Trending di X Usai Sukses Jaga Ketat Gawang Indonesia dari Serangan Australia

Pradita Ananda , Jurnalis-Selasa, 10 September 2024 |22:44 WIB
 Maarten Paes Trending di X Usai Sukses Jaga Ketat Gawang Indonesia dari Serangan Australia
Maarten Paes Trending di X (Foto: X @TimnasIndonesia)
A
A
A

PERTANDINGAN sengit antara Timnas Indonesia dan Australia matchday kedua Grup C Kualifkasi Piala Dunia 2026 zona Asia baru saja usai digelar Selasa (10/9/2024) malam ini. Laga pertandingan yang juga membuat sosok kiper Maarten Paes  menjadi bintang hari ini. 

Ialah sosok di balik suksesnya penyelamatan gawang Timnas Indonesia sejak babak pertama, sampai akhirnya Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Australia dengan skor 0-0 hingga pertandingan usai.

Meski baru bergabung dengan Timnas Indonesia pada 6 September lalu lewat laga perdana melawan Arab Saudi, kiper yang kini bermain untuk FC Dallas di Major League Soccer (MLS) ini, berhasil menunjukkan kualitasnya sebagai atlet professional kelas dunia.

Sejak awal pertandingan, Paes tampil tenang dan penuh percaya diri meski timnas Indonesia mengalami tekanan bertubi-tubi dari para pemain Australia. Aksi-aksi penyelamatan gemilang dari Paes menjadi sorotan dan mendulang pujian. Tak heran, namanya pun langsung trending topik di linimasa media sosial, hingga berita ini ditulis nama Paes menduduki Trending Topic linimasa X bersama tagar TimnasDay, Raisa, hingga Rumput GBK.  

Maarten Paes trending

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement