SEBANYAK 5 rekomendasi tempat main bowling di Jakarta berikut ini bisa jadi pertimbangan Anda. Waktu senggang bisa lebih berkesan jika dihabiskan dengan aktivitas seru.
Tak hanya menyenangkan, namun juga berguna melatih keaktifan tubuh. Salah satu pilihan tepat untuk mengisi waktu luang ialah dengan bermain bowling. Selain baik untuk kesehatan, pastinya aktivitas ini juga menghibur dan cocok buat refreshing.
Bowling adalah salah satu aktivitas rekreasi yang menggabungkan olahraga dengan hiburan. Dengan suasana yang santai namun kompetitif, bowling menawarkan pengalaman bermain yang berbeda bersama keluarga, teman, atau rekan kerja. Tempat untuk bermain bowling pun mudah untuk ditemukan.
Jakarta menjadi salah satu wilayah yang menyediakan berbagai pilihan arena bowling. Setiap tempatnya juga menyediakan fasilitas lengkap dan nyaman yang membuatkan keseruan bermain bowling semakin lengkap.
(Foto: Instagram/@jakartabowlingcenter)
Hal itu karena Jakarta Bowling Center berada di Plaza Festival, Jalan H.R. Rasuna Said Kav. C 22, Karet Kuningan, Jakarta Selatan.
Spot bermain bowling satu ini terbilang cukup legendaris lantaran sudah ada sejak lama. Tarif bermainnya pun juga cukup terjangkau. Pengunjung akan dikenakan biaya Rp250 ribu per jamnya. Di sekitar arena bowling juga tersedia banyak restoran dan food court yang bisa didatangi apabila perut lapar setelah main bowling.

(Foto: Instagram/@bowlingjakarta)
Adapun harga tiket dibanderol mulai dari Rp165.000 dengan durasi permainan beragam yang bebas dipilih.
Arena bowling ini telah berdiri sejak puluhan tahun silam. Oleh karena itu, tempat satu ini tidak asing lagi bagi para penggemar bowling.
Dengan 40 lintasan bowling, tempat ini sering digunakan sebagai lokasi kompetisi lokal dan bahkan internasional. Tarif untuk bermain bowling di JAB yaitu Rp50 ribu per game di weekdays, dan Rp60 ribu per game di weekend. Mereka juga menyediakan sewa sepatu dan kaus kaki seharga Rp25 ribu. JAB berlokasi di Jalan Lodan Timur No.1, Ancol, Jakarta Utara.