Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Resep Otak-Otak Bandeng, Makanan Sehat dan Mudah Dibuat

Martin Bagya Kertiyasa , Jurnalis-Rabu, 22 November 2023 |20:00 WIB
Resep Otak-Otak Bandeng, Makanan Sehat dan Mudah Dibuat
Otak-Otak Bandeng. (Foto: Youtube)
A
A
A

RESEP otak-otak bandeng menjadi salah satu camilan yang banyak dicari. Camilan sehat ini memang mudah dibuat di rumah, dan tentunya harganya tidak mahal.

Dikutip dari buku 333 Koleksi Hidangan Muslim, karya Ummi Nuraini dan Badiatul M. Asti, berikut resep lengkap membuat otak-otak bandeng, selamat mencoba.

Bahan-bahan

500 gr ikan bandeng

200 gr udang kupas, direbus sebentar lalu dicincang halus

2 butir telur

50 ml santan dari ¼ butir kelapa

2 batang serai, dimemarkan

4 lembar daun jeruk

Bumbu halus

7 butir bawang merah

3 siung bawang putih

3 cm kunyit

1 cm jahe

1 sdt ketumbar

¼ sdt jintang

2 buah cabai merah

¼ sdt gula

1 ½ sdt garam

Cara membuat

1. Bandeng dikeluarkan isinya, jaga jangan sampai kulitnya robek;

2. Keluarkan durinya lalu buang. Campur daging ikan, udang, telur, santan, dan bumbu halus;

3. Celupkan ke dalam telur lalu goreng sampai kering dan matang.

(Martin Bagya Kertiyasa)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement