Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Obat Herbal untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Dicoba Yuk!

Dyah Ratna Meta Novia , Jurnalis-Minggu, 17 September 2023 |04:31 WIB
7 Obat Herbal untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Dicoba Yuk!
Minum teh hijau. (Foto: Freepik)
A
A
A

PUNYA kolesterol tinggi bikin tak enak badan. Selain itu juga sangat berbahaya sebab kolesterol tinggi bisa memicu penyakit stroke dan serangan jantung.

Sayangnya, kini banyak anak muda yang kena kolesterol tinggi akibat gaya hidup tak sehat, seperti hobi makan seafood maupun junk food, juga hobi minum-minuman keras yang bikin kolesterol naik.

Dilansir dari Medical News Today, kolesterol dibagi menjadi dua jenis, yakni kolesterol low-density lipoprotein (LDL). Sering disebut kolesterol jahat. LDL dapat berkontribusi pada penyumbatan arteri ketika kadarnya tinggi.

Lalu apa saja obat herbal yang bisa menurunkan kolesterol tinggi?

jahe

1. Jahe

Jahe merupakan ramuan populer dalam dunia pengobatan. Studi menunjukkan bahwa jahe dosis rendah, kurang dari 2 gram/hari, memiliki efek yang baik untuk menurunkan kadar kolesterol trigliserida dan LDL.

 

2. Teh Hijau

Antioksidan yang terdapat dalam teh hijau bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi. Namun sebaiknya saat konsumsi teh hijau ini tidak usah ditambahi gula, apalagi untuk menurunkan kolesterol.

3. Kunyit

Kunyit merupakan bumbu alami yang biasa digunakan untuk menambah rasa masakan di Asia hingga Timur Tengah. Memiliki warna kuningnya yang khas dan rasa rempah yang wangi. Beberapa juga menggunakannya dalam pengobatan tradisional untuk berbagai potensi manfaat kesehatan.

Sebuah studi menelitian mengenai efek komponen aktif kunyit, yaitu kurkumin dapat melindungi pasien yang berisiko terkena penyakit kardiovaskular dengan meningkatkan kadar lipid serum.

4. Rosemary

Rosemary memiliki beberapa efek positif pada kadar kolesterol seseorang. Menurut sebuah penelitian orang yang mengonsumsi 10 gram bubuk rosemary setiap hari mengalami penurunan kadar kolesterol total. Herbal ini dapat membantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

 BACA JUGA:

5. Biji dan Daun Fenugreek

Studi menunjukkan bahwa tumbuhan fenugreek dapat membantu menurunkan kadar kolesterol darah. Menurut hasil Analisis pada 2020, peneliti menemukan bahwa bukti mendukung penggunaan suplemen fenugreek untuk membantu menurunkan kadar kolesterol pada penderita diabetes.

6. Ekstrak Daun Artichoke

Penderita kolesterol bisa mencoba untuk mengkonsumsi artichoke, artichoke dapat mempengaruhi kadar kolesterol. Artichoke juga biasa di gunakan untuk serangkain diet sehat seperti diet Mediterania.

Para peneliti menyatakan bahwa menggunakan suplemen ekstrak daun artichoke dapat bekerja dalam kombinasi dengan terapi penurun lipid, khususnya pada mereka yang mengalami hiperlipidemia. Ini adalah saat tubuh seseorang memiliki kelebihan lemak seperti kolesterol dan trigliserida.

7. Bawang Putih

Bawang putih bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi sebab mengandung flavonoid dan saponin. Oleh karena itu konsumsilah bawang putih jika ingin menurunkan kadar kolesterol tinggi.

(Dyah Ratna Meta Novia)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement