Melalui langkah-langkah tersebut, Indonesia menunjukkan komitmen kuat dalam memelihara warisan budaya dan memperkuat identitas budaya Indonesia. Pihak MCB akan bekerja sama dengan ahli, kurator, komunitas museum, dan cagar budaya nasional untuk menciptakan produk pengetahuan yang dapat diakses oleh semua orang.
“Museum dan Cagar Budaya Indonesia menjadi pusat untuk memajukan pelestarian warisan budaya serta mendorong kolaborasi masyarakat dalam menjaga dan menghargai kekayaan budaya yang dimiliki negara ini,” kata Mahendra.

Saat ini, MCB bertugas untuk memastikan standardisasi dalam pelestarian koleksi sejarah, pelayanan publik, dan penggunaan museum dan warisan budaya dalam keadaan baik.
Melalui kolaborasi dan kreativitas, MCB berharap dapat membangun masa depan yang merayakan keberagaman, kreativitas, dan kekayaan Indonesia, salah satunya melalui koleksi artefak dari Belanda yang saat ini sedang dijaga ketat.
(Rizka Diputra)