Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

10 Tempat Wisata Hits di Rangkasbitung 2023, Pas buat Refreshing dan Healing

Melati Pratiwi , Jurnalis-Jum'at, 30 Juni 2023 |14:01 WIB
10 Tempat Wisata Hits di Rangkasbitung 2023, Pas buat Refreshing dan Healing
Pantai Karang Bokor di Lebak, Banten. (Foto: Lebakkab.go.id)
A
A
A

KOTA Rangkasbitung di Kabupaten Lebak, Banten menyimpan sejarah perjuangan bangsa. Selain itu, kota ini juga dihiasi oleh tempat-tempat wisata hits yang bakal membuat siapapun berdecak kagum.

Entah karena kecantikan alamnya yang mempesona, atau terdapat sejumlah lokasi menarik. Bagi Anda yang butuh healing, cobalah jajal tempat wisata hits di Rangkasbitung berikut ini.

1. Curug Sata

Curug Sata memang belum sepenuhnya menjadi wisata komersih. Namun, hal ini justru membuat tempat wisata di Rangkasbitung ini masih asri dan belum banyak terjamah pengunjung.

 BACA JUGA:

Air terjun mengalir begitu deras dan dikelilingi hutan merupakan kombinasi sempurna untuk Anda yang mencari tempat wisata sekaligus healing.

Lokasi : Cimanyangray , Kecamatan Gunung Kencana.

 Ilustrasi

Curug Sata (TICMPU)

2. Pantai Karang Bokor

Kondisi alam di tempat wisata hits Rangkasbitung bernama Pantai Karang Bokor ini masih sangat alami. Dari atas tebing sekitar pantai, Anda bakal dibuat takjub melihat dahsyatnya hempasan ombak.

Tak heran jika Pantai Karang Bokor ini menjadi tempat wisata hits di Rangkasbitung.

 

Lokasi : Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak.

 BACA JUGA:

3. Pantai Tanjung Layar

Selanjutnya, tempat wisata hits di Rangkasbitung ada Pantai Tanjung Layar. Wajar saja jika pantai ini populer, hamparan pasir berpadu air laut, ditambah tebing karang di sana menambah nuansanya kian spesial.

Kalau Anda ingin melihat lebih jelas pesona karang-karang sekitar pantai, datanglah di waktu air laut sedang surut.

Ilustrasi

 Pantai Tanjung Layar di Banten (sawarnabeach.com)

Lokasi : Desa Wisata Sawarna, Bayah, Kabupaten Lebak.

 BACA JUGA:

4. Sungai Ciberang

Sungai Ciberang terkenal lewat aktivitas menantang disana yakni rafting atau arung jeram. Dalam satu perahu karet, Anda bisa mengajak beberapa orang lainnya.

Tidak perlu khawatir, Anda tak akan dilepas begitu saja, melainkan didampingi oleh pembina. Biaya raftingnya pun tak begitu menguras kantong,.

Lokasi : Jalan Muhara , Desa Ciladaeun, Lebakgedong.

5. Kebun Teh Cikuya

Kebun Teh Cikuya mengajak wisatawan untuk menghirup udara sejuk serta hamparan pohon teh yang hijau. Mata segar, pikiran pun jadi lebih tenang.

Tempat wisata hits Rangkasbitung ini mengusung konsep Agrowisata dengan luas lahan kurang lebih 12 hektar.

Lokasi : Hegarmanah, Kabupaten Lebak.

6. Gua Maria Bukit Kanada

Dari tempat wisata alam, beralih ke wisata religi di Rangkasbitung. Salah satunya ada Gua Maria Bukit Kanada yang sudah ada sejak tahun 1988 silam.

Seringkali, pengunjung datang untuk berziarah. Fungsinya bukan sekedar wisata religi, kawasan Gua Maria Bukit Kanada juga menjadi lokasi Akademi Keperawatan Yatna Yuana Rangkasbitung.

 Ilustrasi

Lokasi : Jatimulya, Kecamatan Rangkasbitung, Kab. Lebak.

7. Masjid Agung Al Araf

 

Masih berkutik di wisata religi, Masjid Agung Al-Araf wajib disambangi ketika menginjakan kaki di Rangkasbitung. Pasalnya, tempat wisata hits satu ini cukup unik, meski kini telah mengusung gaya arsitektur minimalis modern, namun diperkirakan keberadaannya sudah ada sejak tahun 1932 silam!

Terdiri atas dua lantai, Masjid Agung Al Araf dilengkapi menara setinggi 40 yang berfungsi tempat mengumandangkan adzan.

Lokasi : Jl. Kaum, Rangkasbitung Bar., Kec. Rangkasbitung, Kabupaten Lebak

8. Alun-Alun Rangkasbitung

Alun-Alun Rangkasbitung menjadi alternatif jika ingin pergi ke tempat wisata, namun enggan melangkah terlalu jauh. Lokasinya sendiri memang dekat dari stasiun kereta api Rangkasbitung.

Walaupun sederhana, di Alun-Alun Rangkasbitung Anda bisa bersantai ditemani pepohonan rindang dan berburu jajanan lezat.

Lokasi : Muara Ciujung Timur., Kec. Rangkasbitung, Kabupaten Lebak,

9. Museum Multatuli

Museum Multatuli merupakan tempat wisata hits Rangkasbitung yang lokasinya tidak jauh dari Alun-Alun. Pada dasarnya, museum ini bagian dari peninggalan Multatuli alias Eduard Douwes Dekker si penulis buku Max Havelaar.

Jika ke Rangkasbitung, tak ada salahnya menjajal wisata sejarah, khususnya tentang masuknya kolonialisme di Indonesia.

 Ilustrasi

Museum Multatuli

Lokasi : Jalan Alun-Alun Timur No. 8 Rangkasbitung

10. Wisata Air Panas Senang Hati

Satu lagi tempat wisata hits di Rangkasbitung ada Air Panas Senang Hati. Sesuai namanya, disini Anda bisa menemukan mata air panas alami yang bikin Anda rileks!

Wisata ini masih terbilang asri lantaran belum terlalu banyak dikunjungi oleh wisatawan.

Lokasi : Jalan Raya Rangkasbitung - Bogor Km . 37

(Salman Mardira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement