2. Farida Nurhan
Selanjutnya ada sosok food vlogger asal Jawa Timur, Farida Nurhan, yang juga kerap melakukan mukbang. Youtuber dengan 4,74 juta subscriber ini pernah melakukan konten mukbang bakso beranak yang super pedas, kepiting papua, hingga mukbang makanan yang dijual oleh Ci Mehong, penjual makanan yang tengah viral di TikTok.
3. Ken & Grat
Pasangan dengan 2,75 juta subscriber ini masuk ke dalam jajaran food vlogger ternama di Indonesia. Konten-konten yang diusung Ken & Grat umumnya makan makanan dengan porsi banyak dan tentunya bikin ngiler. Tak hanya itu saja, keduanya juga kerap memberikan review jujur pada makanan yang mereka makan.
4. KelvanH
Kemudian ada food vlogger KelvanH yang dikenal dengan konten mukbangnya. Pria dengan 1 juta subscribers ini konsisten mengunggah video mukbang makanan pedas di Youtube, mulai dari mukbang mie gacoan, mukbang ayam geprek jumbo, mukbang seblak, dan lain-lain.