Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Beli Majalah di Jepang Bisa Dapat Barang Branded Gratis? Simak Penjelasan Diera Nathania!

Tim Okezone , Jurnalis-Selasa, 07 Februari 2023 |08:26 WIB
Beli Majalah di Jepang Bisa Dapat Barang Branded Gratis? Simak Penjelasan Diera Nathania!
Diera Nathania. (foto: MNC Media)
A
A
A

SEBAGAI konten kreator, Nama Diera Nathania tentunya sudah tidak asing lagi di kalangan pecinta Negeri Sakura Jepang. Pasalnya, YouTuber yang berkuliah di Jepang ini kerap membagikan kegiatan seru dan informasi menarik tentang budaya Negeri Sakura tersebut hingga akhirnya menikahi pria asal Jepang yang berprofesi sebagai dokter hewan.

Setelah memutuskan untuk tinggal di Jepang bersama sang suami, Diera kerap kali membagikan vlog kesehariannya sebagai istri dari orang Jepang.

Melalui video yang diunggah kali ini, Diera Nathania memberikan informasi untuk wisatawan di Jepang ataupun warga Indonesia yang tinggal di Jepang mengenai hal menguntungkan yang bisa saja didapat apabila kita membeli majalah di Jepang!

“Kalo kalian ke Jepang, please lihat majalah Jepang,” ujar Diera.

Diera memberikan saran untuk membeli majalah di Jepang karena biasanya majalah di Jepang memiliki hadiah langsung untuk para pembelinya.

“Di Jepang tuh biasanya majalah ada hadiahnya. Dan hadiahnya itu kadang-kadang branded, guys. Kadang-kadang tuh dapet tas, terus botol minum termos, terus macem-macem pokoknya bagus-bagus barang hadiah dari majalah Jepang tuh,” jelas Diera.

Pada pembelian majalahnya kali ini, Diera mendapatkan sebuah make up palette dari kerjasama seorang YouTuber Jepang dengan majalah tersebut. Diera bahkan mengatakan bahwa dirinya sudah lama mengincar majalah tersebut.

“Harga majalah di Jepang itu rata-rata 600-1500 yen (60-160 ribu rupiah), jadi menurut gua ya lumayan worth it kalo lu udah dapet makeup palette, dapet majalah juga. Dan jujur meskipun gratisan, kualitasnya tuh oke banget,” lanjut Diera.

Buat yang sedang travelling ke Jepang, Diera sangat menyarankan untuk cek majalah yang sedang dijual. Jangan lupa juga untuk cek videonya hanya di YouTube Channel Diera Nathania, ya!

(Vivin Lizetha)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement