Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Daerah di Jawa Barat yang Namanya Sama dengan di Provinsi Lain, Kok Bisa?

Dita Mawanda , Jurnalis-Jum'at, 30 Desember 2022 |08:07 WIB
5 Daerah di Jawa Barat yang Namanya Sama dengan di Provinsi Lain, Kok Bisa?
Kota Depok, Jawa Barat (Foto: Koran SINDO)
A
A
A

INDONESIA sangat luas bahkan kini terbagi dalam 38 provinsi. Tercatat ada 416 kabupaten, 98 kota, 7.094 kecamatan, 8.506 kelurahan, dan 74.961 desa di seluruh nusantara.

Ya, dari banyaknya daerah di Tanah Air bahkan ada yang namanya sama antara satu daerah dengan daerah yang lain.

Jawa Barat misalnya, memiliki daerah yang ternyata namanya sama dengan daerah yang ada di provinsi lain. Dalam namanya, hanya berbeda di beberapa huruf saja bahkan ada yang persis sama.

 BACA JUGA:Simak Perbedaan Tangerang dan Banten, dari Sejarah hingga Julukannya

Mungkin, jika tidak teliti bisa jadi salah dalam penyebutannya atau terbalik menyebutkan lokasi aslinya.

Nah, 5 daerah di Jawa Barat yang namanya sama dengan di provinsi lain.

Depok

Kota Depok masuk dalam Provinsi Jawa Barat meskipun letaknya sebagai penyangga Jakarta. Tapi, bukan hanya di Jabar. Kecamatan Depok juga ada di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

 

Banjar

Kota Banjar dijuluki Gerbangnya Jawa Barat karena letaknya berbatasan dengan Provinsi Jawa Tengah. Tapi, di Kalimantan Selatan ternyata juga ada Kabupaten Banjar lho.

 BACA JUGA:5 Daerah di Indonesia yang Punya Julukan Nama Hewan, Nomor 4 Ada Cerita Unik di Baliknya

Bandung

Bandung, kota yang dijuluki Kota Kembang karena banyaknya kembang di sini juga mempunyai kesamaan nama daerah seperti kabupaten yang ada di Bali.

Namun kedua nama ini memiliki sedikit perbedaan, jika Provinsi Jawa Barat punya Bandung sedangkan Pulau Bali punya Badung. Hanya berbeda satu huruf saja.

Purwakarta

Selanjutnya Purwakarta, ibu kota Kabupaten Purwakarta sekaligus menjadi pusat pemerintahan dan perekonomian ini memiliki nama hampir mirip dengan yang ada di kabupaten Jawa Tengah, yakni Purwokerto.

Lagi-lagi, perbedaan nama kedua daerah tersebut hanya pada hurufnya saja.

 Ilustrasi

Purwadadi

Terakhir ada Purwadadi, sebuah kecamatan di Kabupaten Subang, Jawa Barat juga mempunyai nama hampir sama dengan beberapa kecamatan lain di luar, yaitu kecamatan Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah.

Jadi, Purwadadi itu nama kecamatan di Jawa Barat sementara Purwodadi merupakan nama Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

(Salman Mardira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement