PADA dasarnya setiap wanita dilahirkan cantik, khususnya di seluruh Indonesia. Salah satunya adalah dari Tanah Minang, Sumatera Barat (Sumbar). Daerah ini juga menjadi bagian wilayah penghasil perempuan cantik, lho.
Tak hanya dii Sumbar, Ranah Minang atau Tanah Minang jauh lebih luas dibandingkan batas-batas administratif Provinsi Sumatera Barat, karena mencakup pula wilayah hunian dan pengaruh budaya etnis Minang di provinsi-provinsi tetangga, terutama Riau, Jambi dan Bengkulu
Salah seorang artis cantik keturunan Minang adalah Laudya Chintya Bella. Meskipun dirinya lahir di Bandung, Jawa Barat namun darah Sumbar mengalir dari ayahnya.
Lalu apa rahasia kecantikan perempuan Minang? Bukan hanya dari luar, juga mereka cantik dari dalam. Berikut seperti dihimpun dari berbagai sumber.
Gigih dan Profesional
Hampir di seluruh penjuru Indonesia, Anda akan menemui orang Minang. Hal ini karena kegigihan mereka, termasuk perempuannya yang berani mengambil langkah dan merantau ke daerah lain.
Sebagaimana diketahui pula orang Minangkabau sangat menonjol di bidang perniagaan, sebagai profesional dan intelektual. Mereka merupakan pewaris dari tradisi lama Kerajaan Melayu dan Sriwijaya yang gemar berdagang dan dinamis.
Taat Beragama
Rata-rata perempuan berdarah Minang, mereka cukup taat kepada agama. Hal itu dipengaruhi oleh kekuasaan kerajaan Islam kala itu. Di mana mereka sangat patuh terhadap ajaran agama.
Prinsip adat Minangkabau tertuang dalam pernyataan Adat basandi syarak, syarak basandi Kitabullah (Adat bersendikan hukum, hukum bersendikan Alquran) yang berarti adat berlandaskan ajaran Islam