MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno menanggapi sembilan negara termasuk Indonesia yang masuk ke dalam nominasi pada ajang Asia's Leading Destination di World Travel Awards 2021 yang dimenangkan oleh Vietnam.
Sandiaga mengatakan, meski Indonesia di ajang Asia's Leading Destination di World Travel Awards 2021 kali ini belum beruntung, namun sebelumnya Indonesia pernah juara berkali-kali.
"Namun, di ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh lembaga awards international lain Indonesia berkali-kali menjadi juara," kata Sandiaga kepada MNC Portal Indonesia dalam keterangan resminya.
Baca juga: Awalnya Dicurhati, Sandiaga Uno Langsung Borong Kerajinan Mama Papua

Ia melanjutkan, penghargaan dari lembaga internasional akan menambah kepercayaan diri, bahwa destinasi wisata Indonesia diakui dan membuat perhatian dunia.
Selain itu, Indonesia memiliki sederet destinasi wisata yang mampu bersaing dan tak kalah indah serta memesona dari negara di Asia lainnya.
"Penghargaan atau awards dari lembaga internasional akan menambah kepercayaan diri bahwa kita diakui dunia internasional mempunyai destinasi wisata terbaik atau berkalas dunia," tuturnya.
Kemudian kata dia, dengan adanya ajang penghargaan tersebut sekaligus mempromosikan destinasi wisata di Indonesia ke berbagai negara di dunia.
Selain Indonesia dan Vietnam, nominator Asia's Leading Destination di World Travel Award 2021 lainnya yaitu India, China, Korea Selatan, Malaysia, Sri Lanka, Thailand hingga Singapura.
Kegiatan yang digelar pada 30 Maret hingga 1 September 2021 telah diumumkan pada 19 Oktober 2021 lalu.
(Rizka Diputra)