Karena Anda adalah satu-satunya orang dewasa yang bertanggung jawab dalam hubungan cinta itu, tugas Anda adalah memanjakan dia, memenuhi kebutuhan emosional dia, dan membuat hubungan cinta itu berhasil. Dan ketika Anda perlu istirahat dari itu semua dan membutuhkan dukungan emosional, dia bahkan tidak pernah ada untuk Anda.
4. Dia suka menyimpan dendam
Karena mereka belum dewasa, dia sering menyimpan dendam. Dia sulit memaafkan orang dan selalu menyimpan kenangan dan pengalaman buruk. Ini terjadi karena mereka belum mencapai tingkat kedewasaan emosional untuk melewati hal itu.
5. Dia tak mau menikahimu dan tak mau melepaskanmu
Seorang pria dewasa tahu apa yang dia inginkan. Jika pacarmu tak mau menikahimu atau berkomitmen serius denganmu, namun di sisi lain dia juga tak mau melepaskanmu maka sudah jelas, dia kurang dewasa. Jadi coba dipikir-pikir lagi ya!
(Dyah Ratna Meta Novia)