KEMENPAREKRAF akan menggelar pameran Beli Kreatif Danau Toba atau BKDT Fair 2021 pada 11 hingga 21 Februari. Turut juga diluncurkan program #BeliKreatifDanauToba dalam rangka mengembangkan pariwisata dan konomi kreatif Danau Toba, Sumatera Utara.
BKDT Fair diadakan di Summarecon Mall Serpong, Tangerang Selatan, tujuannya untuk promosi Danau Toba sekaligus produk ekonomi kreatif khas Sumut.
Baca juga: Program #BeliKreatifDanauToba Diluncurkan 20 Februari 2021
Pada pameran Pekan Raya Produk Kreatif Sumatera Utara tersebut, akan memamerkan produk-produk fesyen, kriya, kuliner khas Danau Toba dan Sumut. Kemudian akan disajikan musik etnik, kompetisi foto dan bincang kreasi.
Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan BKTF Fair nantinya digelar dengan menerapkan protokol kesehatan 3M secara ketat, yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.
Selain itu, Sandiaga juga memastikan pelaku UMKM di BKDT Fair menerapkan standar CHSE atau Cleanliness (kebersihan), Health (kesehatan), Safety (keamanan), dan Environmental Sustainability (ketahanan lingkungan).
“Jadi kita tidak ingin produk-produk ini justru malah menambah beban dari sisi lingkungan hidup. Jadi kita selalu menekankan aspek kebersihannya, kesehatannya, keselamatannya, dan keberlanjutan lingkungan hidupnya,” kata Sandiaga Uno dalam LIVE NGANTRI: Ngobrol Bareng Mas Menteri Edisi #BeliKreatifDanauToba bersama aktris Prisia Nasution yang disiarkan di Instagram @pesonaid_travel, Minggu 8 Februari 2021.
Baca juga: Ini Alasan Sandiaga Uno Berulang Kali Kunjungi Danau Toba
“Contohnya seperti kita meminimalkan sampah plastik maupun mendorong pengemasan yang lebih berpihak pada keberlanjutan lingkungan hidup,” lanjut Sandi.
Produk khas Danau Toba juga akan dipromosikan di Bandara Internasional Ngurah Rai Bali, Bandara Internasional Yogyakarta, dan Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang.
(Salman Mardira)