Pastel Palette

Beri tampilan feminin di ruangan Anda dengan prayer plant berjenis tricolor yang didominasi warna pink, marun dan hijau tua. Warna pastel dapat membaur ke dalam ruangan monokrom maupun berwarna dengan baik. Taruh di pojok jendela atau sudut untuk membuat tampilan ruangan lebih soft.
Splash of Fruit

Apabila Anda memiliki rangkaian buah dan bunga di meja, tidak ada salahnya untuk menyatukan keduanya. Susun dua tangkai bunga matahari berukuran besar, daun ginseng varigatta dan percantik dengan 3 buah pir hijau untuk tampilan anti-mainstream. Rangkaian ini dapat Anda taruh di dapur sebagai centrepieces di meja makan atau kitchen set.
Hangin’ on A Prayer

Hidupkan sudut ruangan dengan tanaman gantung berupa prayer plant berwarna hijau. Pilih tanaman berdaun lebat dan pot berwarna netral seperti putih untuk kesan soothing. Kreasikan dengan gantungan unik seperti kayu berbentuk teardrops untuk tampilan artsy.
Ingin tahu lebih lanjut tentang first class Lifestyle, silakan klik HighEnd-Magazine.
(Martin Bagya Kertiyasa)