PUNYA stok ubi ungu di rumah dan butuh camilan sehat malam ini? Coba buat deh puding ubi ungu yang sehat, tambahannya puding biskuit.
Puding ubi tentu sangat mengenyangkan kalau disantap sebagai camilan malam. Cara membuatnya mudah dan tak banyak metode.
Penasaran dengan resepnya? Yuk simak cara membuat puding ubi ungu yang sehat dan kaya nutrisi, seperti dilansir Okezone @mrs.wijaya.

Bahan 1:
200 gr ubi ungu kupas, kukus haluskan
700 ml santan sedang
1 bks agar2 plain, 7 gram
150 gr gula pasir/sesuai selera
1 sdm tepung maizena larutkan dgn sedikit santan
Sejumput garam
Bahan 2:
700 ml santan sedang
1 bks agar2 plain, 7gr
100 gr gula pasir/sesuai selera
1 sdm tepung maizena larutkan dgn sedikit santan
Sejumput garam
12 keping biskuit, 137 gram
Cara membuat:
1. Dalam panci, masukkan semua bahan 1, aduk rata, masak dgn api sedang sambil diaduk hingga mendidih, angkat dan hilangkan uapnya lalu tuang ke cetakan;
2. Dalam panci, masukkan semua bahan 2 kecuali biskuit, aduk rata, masak dengan api sedang sambil diaduk hingga mendidih. Masukkan biskuit aduk rata lalu angkat. Hilangkan uapnya lalu tuang sedikit demi sedikit dan perlahan di atas pudding 1 yang sudah setengah;
3. Biarkan keduanya set dan dingin pada suhu ruang, masukkan kulkas, puding santan ubi ungu biskuit siap disajikan.
(Dewi Kurniasari)