Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Pertanyaan untuk Memulai Obrolan Kencan Pertama, Dijamin Enggak Gagal Total

Pradita Ananda , Jurnalis-Rabu, 04 Maret 2020 |17:30 WIB
7 Pertanyaan untuk Memulai Obrolan Kencan Pertama, Dijamin Enggak Gagal Total
Ilustrasi. (Shutterstock)
A
A
A

SAAT melewati momen kencan pertama kalinya dengan gebetan, jangan sampai kamu merusak suasana. Kalaupun ingin bertanya apa hobinya, ajukan pertanyaan yang tepat.

Ketika kamu bisa membentuk kesan menarik saat kencan pertama, pasti suasana kencan pertama jadi lebih asyik. Kamu pun akan menghadapi obrolan yang nyambung dan menyenangkan.

Kira-kira apa sih pertanyaan tepat yang diajukan pada gebetanmu saat kencan pertama kalinya? Dilansir Okezone dari Menshealth, Rabu (4/3/2020), simak uraian 7 pertanyaan terbaik berikut ini.

Apa liburan yang paling favorit?

kencan

Kenapa kamu harus menanyakan ini? Karena semua orang suka berlibur dan bercerita tentang momen liburannya. Menanyakan pertanyaan ini saat kencan pertama, akan membuka obrolan yang menarik, berlanjut jadi obrolan yang menyenangkan. Terlebih kalau kamu dan si dia memiliki tipe dan selera yang sama soal liburan.

Liburan impian

Membahas soal traveling saat kencan pertama, akan selalu sukses membuat momen kencan pertama jadi berhasil. Dalam satu studi, 18 persen pasangan yang pergi kencan pertama dan mengobrol tentang traveling, nyatanya ingin melanjutkan ke sesi kencan kedua.

Passion

Orang-orang pada dasarnya suka membahas tentang apa hobi yang mereka tekuni. Jika ingin mengetahui tentang seseorang, cari tahu apa saja yang ia sukai.

Morning atau night person

Bertanyalah kepada teman kencan Anda, apakah ia tipe morning person atau night person. Bertanya soal ini kepada pasangan kencan, akan bisa jadi gambaran bagi kita tentang aktivitas keseharian orang tersebut. Sehingga bisa jadi pertimbangan juga apakah diri kita cocok dengan orang tersebut atau tidak.

Karakter film

Pertanyaan berandai-andai, siapa yang akan memerankan diri kamu di film yang menceritakan tentang hidupmu ini? Jawaban tentang aktor yang mereka pilih, memberikan petunjuk kepadamu tentang bagaimana mereka melihat diri mereka sendiri.

Fakta menarik

Jangan lupa juga untuk tanyakan apa fakta paling menarik tentang diri pasangan kencanmu. Ini jadi pertanyaan yang menyenangkan untuk ditanyakan, karena bisa mengenalinya lebih jauh, sekaligus membuatmu bisa mempelajari sesuatu yang baru.

Konser pertama yang ditonton

Musik akan selalu jadi topik obrolan yang menarik. Maka, sangat dianjurkan untuk bertanya kepada pasangan, konser dari musisi siapa yang pertama kalinya ditonton dalam hidupnya. Pembicaraan ini pasti mengarah pada hal lain juga.

(Dewi Kurniasari)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement