Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Genjot Kunjungan Wisatawan, Lampung Krakatau Festival 2019 Tampilkan 4 Acara Unggulan

Dimas Andhika Fikri , Jurnalis-Rabu, 31 Juli 2019 |20:01 WIB
Genjot Kunjungan Wisatawan, Lampung Krakatau Festival 2019 Tampilkan 4 Acara Unggulan
Lampung Krakatau Festival 2018 (Foto : @lampungtimur/Instagram)
A
A
A

Pemerintah Provinsi Lampung akan kembali menggelar event bergengsi Lampung Krakatau Festival 2019. Untuk tahun ini, acara akan dipusatkan di Kota Bandar Lampung pada 23-25 Agustus 2019 mendatang.

Setidaknya ada 4 acara unggulan yang bisa dijajal wisatawan dalam acara Lampung Krakatau Festival 2019. Salah satunya Trip Krakatau untuk memperingati letusan bersejarah Gunung Krakatau pada 26 Agustus 1883. Peristiwa erupsi yang mengguncang dunia itu menjadikan Krakatau sebagai ikon dan daya tarik wisatawan dunia.

Hal tersebut bukan hanya sekadar isapan jempol semata. Dalam acara grand launching Lampung Krakatau Festival 2019, di Gedung Kementerian Pariwisata, Jakarta Pusat, Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim mengatakan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, pertumbuhan ekonomi Lampung terus meningkat.

Wakil Gubernur Lampung

Bahkan, Lampung saat ini berada pada posisi kedua tepat di bawah Sumatera Utara, sebagai daerah dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi di Pulau Sumatera. Hal ini tentu dibarengi dengan peningkatan sektor wisata di daerah tersebut.

"Pariwisata saat ini jadi salah satu sektor andalan kami. Bisa dibilang 3 sektor yang menjadi prioritas Lampung setelah pertaniannya," terang Wagub Chusnunia Chalim.

Lebih lanjut, Chusnunia menjelaskan, letak geografis Lampung yang sangat dekat dengan ibu kota, juga menjadi kekuatan tersendiri. Tidak hanya itu, dengan adanya jalan trans Sumatera dan beroperasinya Dermaga Eksekutif Merak-Bakauheni, wisatawan tentu akan lebih tertarik untuk menggunakan jalur darat.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement