“Bahwa selama kejadian hingga saat preskon ini dilakukan, VA dalam keadaan stressful. Kita melihat tubuh yang begitu tegang, helaan nafas berkali-kali, dan saat menyatakan perihal pemeriksaan polisi (di akhir-akhir bagian dari interview), terdapat ekspresi seperti ini,” tutur Handoko saat diwawancarai Okezone, Rabu (9/1/2018).

(Sumber foto: Tvone)
Handoko menilai perasaan yang dialami oleh Vanessa saat itu didominasi dengan perasaan marah, meskipun ada pula emosi yang menunjukkan kesedihan dalam dirinya. Yang menjadi indikator lainnya dalam kasus ini adalah ekspresi wanita yang berada di samping kanan Vanessa.
“Dalam kondisi stressful (emosi takut) yang dirasakan oleh VA, memang terlihat bahwa emosi yang dominan adalah emosi marah. Namun, emosi sedih juga terlihat. Seperti bisa dilihat di gambar berikut ini. Kita juga beruntung melihat ekspresi wajah dari wanita di samping kiri VA yang seakan mencerminkan proses yang telah dilalui oleh VA,” lanjutnya.