Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ultah ke-21, Kylie Jenner Tampil Menggoda dengan Busana Seksi Rp117 Juta

Fienca Amelia , Jurnalis-Senin, 13 Agustus 2018 |13:49 WIB
Ultah ke-21, Kylie Jenner Tampil Menggoda dengan Busana Seksi Rp117 Juta
Kylie Jenner (Foto: Cosmopolitan)
A
A
A

KYLIE Jenner anak bungsu dari pasangan Kris Jenner dan Bruce Jenner atau yang kini dikenal dengan Caitlyn Jenner baru saja merayakan ulang tahun ke-21 pada 10 Agustus. Anggota keluarga Kardashian dikenal sebagai sosialita, bintang reality show, model dan pengusaha kosmetik. Dalam pesta perayaan ulang tahunnya Kylie tampak mempesona dan seksi. Untuk tampil mengagumkan di ulang tahunnya kali ini Kylie rela merogoh kocek yang cukup dalam untuk bajunya.

Baju yang di pakai untuk pesta ulang tahun anak bungsu dari Kris Jenner ini memiliki harga selangit. Okezone melansir dari Elle, harga baju yang dikenakan oleh pengusaha kosmetik ini adalah 8.000 USD atau sekira RP117 juta. Tak heran karena jumpsuit rancangan Labourjoisie ini dirancang khusus dengan bertabur 70.000 kristal Swarovski berwarna merah muda. Butuh waktu 10 hari dari awal perancangan hingga baju itu selesai. Fahion stylist Kylie Jenner yaitu Jill Jacobs pun membantu tim LaBourjoise merancang baju ini.

“Kami ingin membuat gaun pesta sempurna menjadi representasi Kylie yang paling disukai,” ujar tim LaBourjoisie yang dikutip dari Elle, Senin (13/8/2018). “Sejak Awal, Kylie mencari warna merah muda yang sempurna untuk desain ini. Setelah warna dipilih, kami bekerja sama dengan Jill untuk mencapai visi kolaboratif mereka,” tambah tim LaBourjoise.

Jumpsuit ketat membentuk lekuk tubuh membuat Kylie terlihat begitu seksi. Ia memadukan bajunya dengan sepatu high heels suede dari Christian Louboutin serta tas bulat kecil berkilau dari Marzook yang melingkar di tangannya membuat penampilan Kylie semakin mengagumkan. Make-up dan tatanan rambut yang digunakan masih sama seperti saat ia makan malam.

Kylie Jenner

Sebelumnya, ia mengadakan acara makan malam bersama keluarga Kardashian yaitu Kim Kardashian, Khloe Kardashian, Kourtney Kardashian dan Kendall Jenner. Kylie menggunakan mini dress dengan bahan satin yang berwarna pink fuschia rancangan Peter Dundas. Gaun tersebut memiliki bantalan bahu tebal yang sempat menjadi tren di tahun 80-an san potongan di bawah payudaranya yang membuat istri dari Travis Scott tampil seksi. Serta sepatu high heels berwarna senada dari Olgana Paris.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement