MENGIKUTI jejak Armani, perancang busana Ralph Lauren juga mendesain secara khusus seragam tim Amerika Serikat untuk Olimpiade musim panas akhir Juli mendatang di London. Seragam yang didesain dengan nuansa klasik ini terinspirasi dari gaya perwira Angkatan Laut.
Namun, pakaian yang baru saja diperkenalkan pada publik ini mendapat kecaman dari berbagai pihak. Meski didesain oleh perancang busana ternama, namun seragam tersebut ternyata made in China.
“Mereka seharusnya membuat seragam yang dibuat di Amerika,” tutur Nancy Pelosi, salah seorang anggota parlemen Amerika, seperti dilansir Dailymail.
Tak hanya karena pembuatannya yang dilakukan di China, namun kecaman juga dilakukan pada desainnya sendiri yang tidak membawa pesan sportif yang khas pada setiap pertandingan olahraga. Dalam seragam tersebut, Ralph mendesain seragam yang berbeda yang dikenakan oleh laki-laki dan perempuan.
Laki-laki akan mengenakan jas warna biru lengkap dengan logo tim dan dipadukan dengan dasi warna merah dan celana flat berwarna krem. Sementara bagi para atlet wanita akan mengenakan blazer yang dipadukan dengan syal garis-garis warna merah, putih dan biru, serta rok pendek selutut warna krem. Semua anggota tim yang berlaga nanti juga akan mengenakan baret ala militer dengan akses garis-garis warna hitam dan putih.
(Tuty Ocktaviany)