Bethsaida Hospital Serang juga memperkenalkan Heart & Vascular Center, hasil kolaborasi dengan Jakarta Heart Center, yang membawa teknologi dan keahlian penanganan penyakit jantung kelas atas ke tingkat regional.
Hal ini memungkinkan masyarakat di sekitar Banten dan sekitarnya untuk mendapatkan layanan medis berkualitas tanpa perlu pergi jauh ke luar negeri.
“Digitalisasi bukan sekadar alat, melainkan filosofi dalam pelayanan di Bethsaida Hospital Serang," ungkap Hasan Widjaja, GM Information and Technology Bethsaida Healthcare.
“Melalui sistem yang terintegrasi, pengambilan keputusan klinis menjadi lebih cepat dan tepat, serta memberikan pengalaman yang efisien dan personal kepada pasien." lanjutnya.
Sejak mulai beroperasi pada 8 Agustus 2024, Bethsaida Hospital Serang telah dirancang sebagai rumah sakit masa depan, modern, efisien, dan terintegrasi secara digital.
Semua aspek layanan dikembangkan dengan pendekatan berbasis teknologi, dari sistem dokumentasi medis berbasis standar internasional, pemantauan vital signs pasien secara otomatis dan real-time, hingga integrasi Monthly Index of Medical Specialties (MIMS) untuk menjamin keamanan penggunaan obat.
Salah satu teknologi unggulan yang diterapkan adalah sistem speech-to-text untuk pencatatan kondisi pasien, yang secara signifikan mempercepat proses dokumentasi medis.
Selain itu, sistem pemantauan pasien ICU kini dapat diakses secara mobile dari berbagai area rumah sakit, memungkinkan respons yang lebih cepat dari tenaga medis.
“Bethsaida Hospital Serang tidak hanya membawa fasilitas dan teknologi modern ke Serang dan Cilegon, tapi juga filosofi layanan yang mengutamakan empati dan keterhubungan antar sistem,” ujar Prof. dr. Hananiel P. Wijaya, CEO Bethsaida Healthcare.
“Kami ingin teknologi ini benar-benar menjadi alat untuk menyentuh dan menyelamatkan lebih banyak kehidupan,” katanya lagi.
(Qur'anul Hidayat)