FUN Asia Expo 2024 kembali digelar. Kegiatan pameran ini menghadirkan ratusan produk wahana taman rekreasi dari berbagai negara, seperti Kanada, India, China, Belanda, Amerika Serikat, Singapura, Italia, Jerman, Australia, Meksiko, Rusia, dan Turki.
Fun Asia Expo 2024 berlangsung dua hari sejak 21-22 Agustus 2024 di Hall D2 Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta.
Direktur Utama PT Funworld Prima, Rachmat Sutiono mengatakan, pameran ini menyasar para investor, pengusaha, operator ataupun masyarakat umum yang ingin berkecimpung di bisnis taman rekreasi atau ingin membangun sebuah waterpark.
"Target kunjungan kita enggak menargetkan karena ini lebih acara B2B (Bisnis to bisnis) Jadi sebetulnya bukan acara untuk umum karena kalau terlalu padat pun untuk mereka itu kurang nyaman," kata Rachmat Sutiono saat ditemui di JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara, Rabu, 21 Agustus 2024.
Fun Expo 2024 ini diisi lebih dari 100 tenant yang menawarkan berbagai wahana rekreasi hingga waterpark.
"Melalui pameran ini pengunjung selain bisa mendapatkan informasi seputar produk dan peralatan penunjang bisnis taman rekreasi mereka juga bisa mendapatkan informasi mengenai keamanan dari mesin permainan itu sendiri," terangnya.