Masuk KEN 2024, Sandiaga Uno Apresiasi Festival Golo Koe di Labuan Bajo

Wiwie Heriyani, Jurnalis
Jum'at 16 Agustus 2024 15:04 WIB
Menparekraf, Sandiaga Salahuddin Uno (Foto: dok. Kemenparekraf)
Share :

Tahun ini ada 170 UMKM yang terlibat dalam festival Golo Koe, sehingga menurut Sandi, event itu ikut mendorong Labuan Bajo menjadi destinasi kelas dunia.

"Ini merupakan arahan Bapak Presiden Joko Widodo yang saat di sini (Marina Waterfront Labuan Bajo) menugaskan saya untuk menciptakan event-event budaya nusantara maupun event religi,” tuturnya.

“Hari ini 170 UMKM yang mengisi acara telah mewujudkan apa yang menjadi impian Bapak Jokowi agar destinasi super prioritas Labuan Bajo menjadi destinasi berkelas dunia," tambah Sandi.

Festival ini sangat diminati turis Filipina dan sejumlah negara lain. Mereka ingin mengikuti Festival Golo Koe yang menawarkan nuansa spiritual.

"Saya juga menerima minat dari beberapa negara tetangga seperti Filipina yang ingin melakukan ziarah dan mengikuti rangkaian prosesi di Festival Golo Koe ini," pungkasnya.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya