PIRANHA dan bawal ialah ikan yang sekilas dilihat dari penampakan tubuhnya relatif mirip. Bentuknya pipih, lonjong, tampilan keseluruhannya pun sangat mirip.
Namun faktnaya, kedua ikan ini bukanlah jenis yang sama, dan jangan bingung karena kemiripannya, nyatanya bawal dan piranha berbeda dalam banyak hal loh.
Misalnya saja, bawal dan piranha hidup di lingkungan yang berbeda. Piranha merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang hidup di Amerika Selatan, yang sebagian besar tersebar di Lembah Sungai Amazon, terutama di Argentina, Brazil dan negara lainnya.
(Foto: mosalesvs)
Melansir Better for Fish, penyebaran ikan bawal lebih luas, ada yang hidup di lautan, di Samudera Hindia dan Samudera Pasifik tersebar di berbagai perairan; beberapa di antaranya hidup di air tawar dan dapat dipelihara di penangkaran.
Dari segi tampilan kedua ikan ini juga berbeda. Dagu piranha jelas lebih besar ketimbang bawal, dan dapat membungkus rahang atas.
Bagian lainnya yakni ekor, warna ekor piranha sangat khas, mulai dari akar ujung pisaunya berwarna hitam, putih dan hitam.
Kerabat dekat
Seperti disebutkan di atas, bawal dan piranha memiliki penampilan mirip, namun keduanya bukanlah jenis ikan yang sama. Meski bukan jenis ikan yang sama, namun mereka rupanya berkerabat dekat.
Bawal termasuk dalam keluarga Perciformes, keluarga bawal, dan julukan lain untuk piranha adalah 'bawal pemakan manusia'.
Meski mereka berhubungan erat satu sama lain, namun jangan sampai tertukar. Patut diakui jika keduanya memiliki sejumlah kemiripan dari segi tampilan, namun tetap saja kedua ikan ini sangat berbeda.
(Rizka Diputra)