Apresiasi East Java Fashion Harmony 2024 di Tulungagung, Sandiaga: Super Keren!

Solichan Arif, Jurnalis
Minggu 23 Juni 2024 21:35 WIB
Menparekraf, Sandiaga Salahuddin Uno (Foto: dok. Kemenparekraf)
Share :

MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi gelaran acara KEN: East Java Fashion Harmony 2024 yang berlangsung di Pantai Midodaren, Tulungagung, Jawa Timur, Sabtu, 22 Juni 2024.

Menurut dia, event yang dihelat di pinggir pantai selatan dengan penataan panggung apik sangat keren. Sandi pun terkesima oleh penggunaan pantai selatan sebagai back drop acara fesyen yang lazimnya memakai layar LED.

“Acara ini super keren. Back drop pantai, biasanya back drop LED,” puji Menteri Sandiaga Uno di lokasi acara Sabtu (22/6/2024).

Acara yang turut dihadiri perwakilan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dari masing-masing daerah di Provinsi Jawa Timur ini berlangsung meriah.

Sandi menyebut, Jawa Timur telah berhasil mencatatkan sejarah event terbaik Nusantara. Menurutnya, Provinsi Jawa Timur betul-betul jadi primadona pariwisata Indonesia.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya