KEK Tanjung Lesung Siapkan Paket Wisata Dukung Pengembangan Health Tourism, Bisa Ngapain Aja?

Rizka Diputra, Jurnalis
Rabu 19 Juni 2024 18:15 WIB
KEK Tanjung Lesung (Foto: KEK Tanjung Lesung)
Share :

"Kerja sama ini sudah bisa berjalan, kami siap melayani sebagai resort yang menawarkan wisata kesehatan,” ujar Poernomo dalam siaran pers yang diterima Okezone, di Jakarta, Rabu (19/6/2024).

Ia mengaku optimis Indonesia kelak bisa juga menjadi tempat tujuan wisata medis bagi orang luar negeri maupun masyarakat Indonesia yang pergi berobat ke luar negeri. Karena layanan kesehatan rumah sakit-rumah sakit di Kota Jakarta dan sekitarnya sudah mumpuni dan kompetensi dokternya tidak kalah dengan rumah sakit luar negeri.

(Foto: KEK Tanjung Lesung)

"KEK Tanjung Lesung saat ini sudah menjadi destinasi wisatawan luar negeri maupun daerah, terutama di Jawa Barat dan Jawa Timur untuk jadi destinasi menghilangkan stres maupun mereka yang memiliki masalah kesehatan," terangnya Poernomo. 

Hal itu lantaran suasana dan pemandangan Tanjung Lesung bisa membuat tubuh maupun pikiran jadi rileks. Sehingga membuat pengobatannya jadi lebih cepat maupun bisa berjalan dengan baik.

“Dengan hadirnya kerja sama ini, pasien di daerah-daerah di Indonesia seperti di Medan, enggak perlu lagi keluar negeri," tandasnya.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya