Sandra Dewi Ternyata Sempat Alami Ambeien Stadium 4

Wiwie Heriyani, Jurnalis
Kamis 14 Maret 2024 17:00 WIB
Sandra Dewi sempat idap ambeien stadium 4. (Foto: Instagram @sandradewi88)
Share :

ARTIS cantik Sandra Dewi ternyata sempat memiliki penyakit wasir alias ambeien. Bahkan, Sandra Dewi baru saja menjalani prosedur operasi untuk mengangkat ambeien stadium 4 yang dideritanya itu.

Hal itu dia ungkapkan melalui sebuah postingan di akun Instagramnya baru-baru ini. Ibu dua anak itu sendiri menjalani operasi wasir di salah satu rumah sakit swasta yang ada di kawasan Jakarta Selatan.

“Thank you dokter keluargaku @goendam, Thank you Dokter Mamay yang operasi Ambeien Grade 4 ku dan, makasih suster-suster @medistra.hospital yang baik dan telaten. Kesehatan adalah anugrah terbaik yang kita punya,” ujar Sandra Dewi, melalui keterangan unggahan di akun Instagramnya, @sandradewi88, Kamis, (14/3/2024).

Pasca melakukan operasi wasir, Sandra Dewi lantas disarankan oleh sang dokter untuk tidak makan terlalu banyak terlebih dahulu. Pasalnya, tak hanya masalah wasir, dia juga ternyata memiliki masalah lambung yang mengharuskannya untuk menjaga porsi makan.

Padahal, Sandra Dewi mengaku bahwa dirinya termasuk orang yang ‘doyan’ alias hobi makan.

“Siapa kalo ke RS selalu makan ini? Saya dinobatkan sebagai penghuni RS dgn nafsu makan terbaik sama suster suster disini,” katanya.

“Dinasehati dokter keluarga saya @goendam kalau makan gak boleh banyak sekaligus karena dia tau saya kalo makan gak normal porsinya. Sedih banget rasanya dan karena ternyata diusia sekarang lambung saya udah berumur juga seperti saya hahahaha,” ucapnya.

Sebagai informasi, penyakit ambeien adalah munculnya benjolan di anus dan rektum bagian bawah yang bisa menyebabkan rasa sakit, gatal bahkan pendarahan pada dubur. Benjolan yang muncul tersebut merupakan pembuluh darah vena di sekitar anus dan rektum yang membengkak.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya