SELANDIA Baru atau New Zealand ialah negara yang dikelilingi perbukitan dan vegetasi hijau yang tumbuh sangat subur, membuat semua mata yang melihatnya ingin singgah dan menjelajahinya.
Namun, tak perlu jauh-jauh ke luar negeri Anda juga bisa lho mendapatkan pengalaman yang serupa dengan datang ke kawasan padang savana Pajjongang.
Savana Pajjongang adalah sebuah hamparan padang rumput yang luas yang terletak di Kecamatan Poleang Selatan, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara.
Sebagian dari kawasan ini terdiri dari perbukitan yang kerap disebut dengan julukan bukit teletubbies.
(Foto: dok. Mansur Sande)
Saking luasnya padang savana ini, oleh masyarakat setempat dimanfaatkan sebagai tempat ternak sapi-sapi mereka mencari makan yang kemudian dilepaskan begitu saja.
Kawasan ini sangat cocok dijadikan tempat untuk Anda yang ingin menghabiskan waktu sejenak dengan alam.
Camping di area padang savana ini juga tak kalah serunya. Tetapi perlu diingat bahwa penting untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar, selama berkemah di kawasang tersebut.
Asal-usul nama Pajjongang
Nama Pajjongang diambil dari bahasa lokal setempat 'jonga' yang berarti 'rusa'. Hal ini karena pada zaman dulu sekitar tahun 1980-an, padang tersebut dipenuhi banyak rusa.