Mengenal Sejarah Gado-Gado, Masuk Daftar Salad Terenak di Dunia

Chindy Aprilia Pratiwi, Jurnalis
Sabtu 16 Desember 2023 18:05 WIB
Mengenal sejarah gado-gado. (Foto: Freepik)
Share :

MENGENAL sejarah gado-gado yang mungkin belum banyak kalian tahu. Makanan dengan bumbu kacang ini, ternyata masuk dalam daftar salad terenak di dunia.

Dilansir dari Taste Atlas, Sabtu (16/12/2023), gado-gado menduduki urutan ke-14. Makanan yang berisikan campuran sayuran, telur, tempe, dan tahu ini terbukti mampu bersaing dengan menu luar negeri lainnya tidak kalah enak.

Lantas bagaimana gado-gado itu bisa ditemukan? Berikut sejarahnya

Pada abad ke-17 (1628-1629) awalnya gado-gado ditemukan saat Kesultanan Mataram yang dipimpin Sultan Agung melakukan penyerbuan di Batavia. Pada saat itu, mereka kehabisan pasokan bahan makanan termasuk beras yang akhirnya membuat prajurit warok dari Ponorogo membuat sambal bumbu pecel dari kacang tanah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya