Mengenal Sibolga, Kota Terkecil di Indonesia Berjuluk Negeri Berbilang Kaum

Yesica Kirana, Jurnalis
Kamis 16 November 2023 10:00 WIB
Sibolga, kota terkecil di Indonesia berjuluk 'Negeri Berbilang Kaum' (Foto: Instagram/@ceritasibolgacom)
Share :

SIBOLGA di Sumatera Utara dikenal sebagai kota terkecil di Indonesia. Betapa tidak, kota ini hanya memiliki luas wilayah 10,77 km persegi. Badan Pusat Statistik (BPS) Sibolga pada tahun 2023 juga mencatat jika kota ini memiliki jumlah penduduk sekitar 90.366 jiwa.

Dulunya, Sibolga merupakan bandar kecil di Teluk Tapian Nauli yang terletak di Pulau Poncan Ketek.

Sibolga berasal dari kata 'Sibolang' yang diambil dari nama salah satu anak Ompu Datu Hurinjom.

Kemudian, ia menikah dengan seorang anak Datuk Bandar dan menjadikannya sebagai penguasa di pulau tersebut.

(Foto: Instagram/@ceritasibolgacom)

Pulau Bandar diprediksi telah ada sejak abad ke-18, yang letaknya tidak jauh dari Kota Sibolga. Tetapi, karena luas wilayah pulau ini kecil, sehingga ditinggalkan karena dianggap kurang tepat untuk tempat pelabuhan dan aktivitas lainnya.

Kota Sibolga punya julukan unik yakni 'Negeri Berbilang Kaum'. Sibolga menjadi salah satu wilayah yang dijadikan sebagai pusat kota pelabuhan dan perdagangan, serta memiliki hasil laut yang berlimpah. Tak heran, jika oleh-oleh khas kota ini adalah ikan asin.

Di masa awal kemerdekaan, Sibolga dijadikan sebagai ibu kota Tapanuli, di bawah pimpinan Residen.

Berdasarkan Surat Keputusan Residen Tapanuli Nomor 999 yang dikeluarkan tanggal 19 November 1946, dinyatakan bahwa Kota Sibolga menjadi sebuah daerah otonom.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya