10 Oleh-Oleh Khas Samarinda Paling Diburu Wisatawan, Amplang hingga Sarung Tenun Cantik

Syifa Fauziah, Jurnalis
Jum'at 10 November 2023 12:01 WIB
Sarung tenun khas Samarinda, Kaltim (Foto: Instagram/@tokocahayamahkota_)
Share :

SAMARINDA dikenal memiliki keindahan alam memesona. Tidak heran jika banyak pelancong kepincut berkunjung ke daerah ini.

Bukan hanya destinasi alamnya yang bagus, Samarinda juga memiliki sejarah budaya yang menarik untuk diulas.

Bila berkunjung ke kota ini, tentunya Anda harus membawa pulang berbagai oleh-oleh khasnya.

Berikut Okezone rangkumkan 10 oleh-oleh khas 'Kota Tepian' yang sayang jika dilewatkan begitu saja.

1. Amplang

Amplang oleh-oleh khas Kalimantan yang wajib Anda beli untuk dibawa pulang. Amplang terbuat dari campuran ikan tenggiri sehingga memiliki cita rasa yang gurih dan tekstur yang renyah.

2. Sarung Samarinda

Samarinda juga memiliki oleh-oleh sarung yang disebut dengan tajong Samarinda. Tajong identik dengan warna yang mencolok dan dibuat dengan proses menenun yang masih tradisional.

Amplang Samarinda (Foto: Ristyan Fight)

Proses menenun ini bisa menghabiskan waktu 2 hingga 15 hari. Tak heran bila tajong ini memiliki harga yang cukup mahal.

3. Ulap doyo

Kerajinan ulap doyo ini dibuat berbagai macam, mulai dari baju, topi, dompet, celana, tas, dan masih banyak lagi.

4. Roti durian panglima

Samarinda memiliki roti yang khas. Roti ini diisi dengan durian sehingga rasa dan wanginya sangat khas.

Roti Durian (Foto: Roti Durian Panglima)

5. Kerajinan tangan dan miniatur

Kerajinan tangan lain dari Samarinda adalah gelang, kalung, cicin, gantungan kunci, hingga miniatur rumah adat Kalimantan Timur dapat dijadikan oleh-oleh yang berkesan.

6. Lempok durian

Lempok durian merupakan dodol durian khas Samarinda yang memiliki rasa manis, legit, dan juga lezat. Anda bisa mendapatkan lempok durian di toko oleh-oleh.

7. Abon

Biasanya abon yang sering dijumpai adalah sapi dan ayam. Namun Samarinda mengolah abon menggunakan bahan baku kepiting dan juga udang.

Bagi Anda yang penasaran untuk mencicipi abon kepiting atau udang, jangan lupa untuk membeli saat berkunjung ke Samarinda.

8. Kue keminting

Kue ini memiliki bentuk seperti kemiri, kecil dan bertekstur. Camilan ini terbuat dari tepung, santan, dan gula sehingga memiliki cita rasa yang gurih dan manis.

Kue Keminting (Foto: Ramadan Kuliner)

9. Gula gait

Sekilas, camilan ini memiliki bentuk seperti churros, namun gula gait bukan terbuat dari tepung, melainkan gula aren dan gula pasir. Biasanya seseorang menikmati gula gait seperti memakan permen.

10. Batik Kalimantan Timur

Sama seperti dengan daerah lainnya di Indonesia, Samarinda juga memiliki batik. Batik ini menggunakan pewarna alami yang berasal dari serat nanas, serat sutra, katun, dan lainnya. Motif batik ini juga beragam dan sebagian besar dipengaruhi oleh kebudayaan suku Kutai, Bugis, dan Dayak.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya