Wisata Horor Akhir Pekan, Uji Nyali di Rumah Hantu Psyco Thriller Tangerang

Isty Maulidya, Jurnalis
Sabtu 07 Oktober 2023 13:04 WIB
Rumah Hantu Psyco-Thriller di Tangerang. (Foto: Okezone.com/Isty)
Share :

Berbeda dengan konsep rumah hantu biasanya, pengunjung justru diajak menjadi bagian dari kisah Suwirdjo, tokoh utama di rumah hantu ini. Bahkan, pengunjung juga diberi peringatan mengenai sosok Suwirdjo yang berbahaya. Menariknya, sosok Suwirdjo ini bukanlah hantu tetapi dukun yang diduga pelaku pembunuhan berantai.

"Tokoh utamanya justru bukan hantu, tapi itu yang membuat menarik. Kita bermain sisi psikologis pengunjung dengan memberikan ultimatum berupa sifat-sifat Suwirdjo, dan perilakunya," lanjut Matthew.

 

Meskipun tidak menampilkan sosok dengan wajah menyeramkan, namun suasana di dalam wahana mampu membius pengunjung agar segera keluar dari dalam wahana. Terlebih lagi, sosok bernama Suwirjo seolah-olah mengikuti kemanapun pengunjung pergi. Ditambah lagi, setiap ruangan yang ada menyajikan 'sesuatu' yang membuat pengunjung tak nyaman berada di sana.

"Kita mencoba memasuki pikiran pengunjung kalau mereka itu dalam benar-benar bahaya, dan memang konsepnya pengunjung itu sendiri bagian dari cerita di rumah itu, dan seolah-olah mereka adalah target pembunuhan berikutnya," lanjutnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya