BELUM lama ini santer terdengar pemberitaan tentang ditolaknya Pandawara Group, yang akan membersihkan pantai di pesisir Loji, Kampung Cibutun, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi.
Pandawara Group menobatkan pantai ini sebagai kawasan pantai terkotor nomor 4 di Indonesia. Kendati demikian, tak hanya Pantai Loji, ternyata Sukabumi menyimpan deretan pantai indah yang bisa dikunjungi untuk melepas penat.
Siapa bilang untuk melepas penat memerlukan budget yang banyak? Menikmati keindahan alam berupa pantai adalah salah satu jawabannya.
Tak perlu jauh-jauh ke Bali atau Raja Ampat untuk mendapatkan pemandangan memesona hamparan laut, di Sukabumi ada banyak deretan pantai indah dengan tiket masuk terjangkau yang bisa jadi pertimbangan melepas penatmu. Apa saja? Berikut ulasannya.
(Foto: IG/@yuliagumay_)
1. Pantai Amandaratu
Pantai indah pertama, berada di bagian Selatan Sukabumi, Pantai Amandaratu. Lebih tepatnya ada di Jalan Raya Ujung Genteng, Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Sukabumi.
Akses jalan menuju pantai ini sebagian mulus, namun juga didapati jalanan berbatu yang memberikan kesan adventurous. Namun di ujung perjalanan panjang tersebut akan menawarkan panorama pantai eksotis yang ditumbuhi banyak nyiur.
Untuk masuk ke pantai ini, kamu tak perlu membayar tiket masuk untuk liburan ke pantai ini. Pantai Amandaratu merupakan pantai eksotis dengan batuan besar.
(Foto: IG/@indahh1231)
2. Pantai Cikembang
Letaknya ada di Pasir Baru, Pelabuhan Ratu, Kecamatan Cisolok, Sukabumi. Pantai ini memiliki air laut yang jernih dan batuan karang yang gagah.
Bahkan tak sedikit para peselancar yang datang ke pantai ini, karena ombaknya yang sempurna untuk berlatih para pemula hingga profesional.
Di sore hari, pemandangan sunset jadi hal yang tak boleh terlewatkan yang pastinya akan memberikan pengalaman tak terlupakan dan pastinya hanya dengan tiket masuk sebesar Rp5.000 saja! Sangat murah bukan?