4 Hal yang Bikin Pria Loyo, Salah Satunya Diet yang Buruk

Dyah Ratna Meta Novia, Jurnalis
Rabu 16 Agustus 2023 17:07 WIB
Pria loyo. (Foto: Freepik)
Share :

PRIA yang sehat dan bugar biasanya energik dan penuh energinya. Jika seorang pria kurang bersemangat, lemah, lesu, dan loyo maka pasti ada hal yang perlu diperbaiki dari pola hidupnya.

Pria jadi loyo dalam aktivitas sehari-harinya biasanya diakibatkan oleh sejumlah faktor.

 

Lalu, apakah kamu termasuk pria yang kerap loyo dan kurang energi tersebut, coba cari apa penyebabnya?

 BACA JUGA:

Dikutip dari NDTV, berikut empat penyebab pria kekurangan energi.

1. Pola diet yang buruk

Sebagian besar pria tidak mengonsumsi makanan dengan cukup, ini bisa membuat kesehatan menurun karena makanan yang disantap ternyata tidak lengkap nutrisinya. sebagian besar pria disebutkan mengonsumsi karbohidrat yang sangat minim, jumlah protein yang rendah, makanan ringan tinggi lemak dan garam dengan nilai gizi rendah. Akhirnya bisa menyebabkan kelelahan dan berkurangnya energi.

 BACA JUGA:

2. Jarang olahraga

Kurangnya aktivitas olahraga selalu membuat energi seseorang menjadi kurang optimal dan sering merasa lelah. Namun, terlalu banyak olahraga secara berlebih juga dapat memperburuk kesehatan. Makanya perlu olahraga yang seimbang dalam porsi dan durasi yang tepat, sehingga membuat tubuh menjadi tetap optimal dan sehat.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya