MUSEUM paling terkenal di Asia Tenggara yang bisa dikunjungi sebagai salah satu referensi liburan bersama keluarga. Anda akan mendapatkan pengetahuan baru, melalui sejarahnya hingga koleksi peninggalan-peninggalan terdahulu.
Tahukah Anda, museum terbaik di Asia Tenggara ini beberapa di antaranya ada di Indonesia? Tentunya ini menjadi kebanggaan sendiri bukan, karena bisa dikenal hingga ke seluruh dunia.
Dihimpun dari berbagai sumber berikut ini 10 museum terbaik di Asia Tenggara yang dapat Anda kunjungi untuk mengenal lebih dekat wisata sejarah.
BACA JUGA:
1. Museum Kereta Api Ambarawa, Indonesia
Museum Kereta Api Ambawara menjadi salah satu yang terbaik di Asia Tenggara. Lokasinya ada di Panjang Kidul, Kelurahan Panjang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
Stasiun kereta api satu ini dibangun oleh Nedherlandsch Indische Spoorweg Maatschappij (NISM) pada tahun 1873. Menjadi salah satu yang pertama di Indonesia. Terdapat sejumlah koleksi lokomotif uap dan gerbong kayu.
Museum KA Ambarawa
Kala itu dibangun untuk kepentingan militer pada waktu itu, diantaranya untuk mengangkut komoditas ekspor dan transportasi militer.
BACA JUGA:
2. Museum Seni Islam, Malaysia
Terdapat sebuah bangunan dekoratif yang megah, letaknya ada di Taman Danau seluas 91 hektar di tengah Kuala Lumpur , Malaysia atau tepatnya tak jauh dari Taman Burung dan Planetarium Nasional. Terdapat koleksi lebih dari 7.000 artefak dari seluruh dunia yang didedikasikan untuk Islam.
Di Museum Seni Islam memiliki langit-langit kubah yang dihiasi dan teras yang menarik, terdapat dua lantai pameran permanen dari berbagai tema seperti perhiasan, arsitektur, dan interior tradisional.
Ada juga sejarah sastra Al-Quran, sebagian dari Kiswah (kain yang menutupi Ka’bah di Mekkah) dan model skala dari monumen Islam utama dunia, seperti Masjid Agung Mekkah dan Taj Mahal.
3. Museum Ullen Sentalu, Indonesia
Museum Ullen Sentalu terletak di Jalan Boyong, Kaliurang Barat, Hargobinangun, Sleman, Yogyakarta. Di sini Anda dapat mempelajari budaya Jawa yang kental pada zaman dahulu, dan dinobatkan sebagai salah satu museum terbaik lho.
BACA JUGA:
Didesain epik dan semenarik mungkin. Dihiasi dengan karya-karya seni khas Jawa seperti lukisan, perhiasan, surat-surat dan deretan cerita di zaman dulu yang mengisahkan tentang kehidupan orang Jawa pada masa lampau.
Museum Ullen Sentalu
4. Museum Genosida Tuol Sleng, Kamboja
Salah satu museum yang menjadi saksi bisu dari sejarah kelam suatu bangsa adalah Tuol Sleng Genocide Museum di Kamboja. Lokasinya ada di Phnom Penh, ibu kota Kamboja dan disebut-sebut sebagai tempat yang menyimpan banyak misteri.
Tuol Sleng Genocide Museum merupakan situs peringatan peristiwa interogasi dan penahanan 12.000 warga Kamboja pada masa pemerintahan Khmer Rouge (Khmer Merah). Tempat ini dibuka untuk publik dengan harapan pesan kedamaian dapat tersampaikan melalui museum tersebut.