JAKARTA Barat punya sederet tempat makan terpopuler. Saking terkenalnya, sampai-sampai food vlogger pun sudah pernah mencicipi lezatnya hidangan di tempat makan yang bakal dibahas kali ini.
Bukan cuman dari segi rasa, tempat makan populer di Jakarta ini juga punya spot instagramable menggemaskan.
Berikut merupakan 10 rekomendasi yang bisa Anda pilih.
1. Laksa House 77
Laksa House 77 masuk dalam jajaran tempat makan terpopuler di Jakarta Barat. Kuah laksa yang rich, mengingatkan lidah Anda pada laksa khas Singapore.
BACA JUGA:
Isian laksa di sana juga lengkap, mulai dari daging ayam, telur, hingga seafood. Yang jadi makin menarik untuk semangkuk laksa lezat dengan kuah kental harganya masih sangat ramah di kantong yakni berkisar Rp 38.000 - 65.000.
Lokasi : Jl. Raya Pos Pengumben No. 18D, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
Laksa House 77 (Yummy Advisor)
2. Pecel Lele Bryan Jaya
Siapa tak kenal Ria SW ? Food vlogger ternama satu ini jatuh cinta dengan kenikmatan pecel ayam Bryan Jaya di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Walaupun sebenarnya tempat makan ini menyajikan menu standar seperti lele dan ayam goreng, namun sambal disini menambah kelezatan rasanya.
Ditambah lagi ada dua pilihan nasi yakni nasi putih biasa dan nasi uduk.
Lokasi : Jl. Raya Perjuangan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
BACA JUGA:
3. Kokyuu Sunset Avenue
Tempat makan terpopuler di Jakarta Barat selanjutnya ada Kokyuu Sunset Avenue. Menawarkan suasana seperti di Tokyo, menu-menu yang disajikan juga juara!
Kalau singgah ke Kokyuu Sunset Avenue, salah satu menu yang boleh dibuktikan kelezatannya ada tori paitan ramen dan gyoza.
Lokasi : Citra Garden City, Sunset Avenue Blok K07A / 10. Aeroworld 8, Kec. Kalideres
BACA JUGA:
4. Michael's Garden Cafe
Michael's Garden Cafe mengusung tema kebun yang tentu saja interiornya dipenuhi dekorasi tanaman, serasa berada di kebun indoor. Makanan di sana beragam, mulai dari cita rasa lokal seperti Nasi Ayam Bali, hingga western antara lain ada Big Brunch Set.
Harga makananya memang cukup mahal, tapi setimpal dengan porsi, rasa, hingga ambience yang Anda dapatkan ketika mengunjungi tempat makan di Jakarta Barat ini.
Lokasi : Jl. Puri Indah Raya, RT.Persil No/RW.1, Kembangan Sel., Kec. Kembangan