4 Cara Bersihkan Karang Gigi Secara Alami, Jangan Tunggu Sampai Iritasi!

Syifa Fauziah, Jurnalis
Rabu 07 Juni 2023 17:00 WIB
Lidah buaya bahan alami untuk atasi masalah karang gigi (Foto: Timesofindia)
Share :

BISAKAH membersihkan karang gigi secara alami? Jawabannya, bisa. Anda bisa membersihkan karang gigi secara alami di rumah.

Karang gigi sudah sepatutnya dibersihkan. Karena jika dibiarkan akan terjadi iritasi pada gusi dan juga gigi. Bahkan dampak buruknya akan menyebabkan gigi tanggal dan mengalami kerusakan pada tulang dan jaringan di sekitar gigi.

Selain mengunjungi dokter gigi, ada beberapa cara membersihkan karang gigi dengan alami lho. Berikut ulasannya, Rabu (7/6/2023).

1. Manfaatkan lidah buaya


Tak banyak yang tahu kalau lidah buaya dapat membantu membersihkan karang gigi lho. Anda bisa membuat ramuan dengan mencampurkan dengan soda kue, minyak esensial lemon, teh gliserin, dan secangkir air.

Caranya ambil satu sendok teh gel lidah buaya, lalu campurkan dengan lima sendok soda kue, minyak essential oil lemon secukupnya, empat sendok teh gliserin, dan secangkir air. Lalu aduk hingga rata dan Anda bisa gunakan ramuan itu untuk menggosok gigi. Lakukan setiap hari agar hasilnya maksimal.

2. Soda kue

Cara membersihkan karang gigi dengan bahan alami juga bisa menggunakan soda kue. Caranya campurkan soda kue dengan sejumput garam, lalu gunakan bahan itu untuk sikat gigi. Setelah merasa gigi bersih, kumur-kumur dengan air hangat. Namun penggunaan bahan ini jangan terlalu sering karena bisa merusak enamel gigi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya