7 Air Terjun Cantik di Jawa Barat, Indah Manjakan Mata Bikin Pikiran Fresh

Novie Fauziah, Jurnalis
Senin 05 Juni 2023 21:02 WIB
Wisatawan berpose dengan latar Curug Cimarinjung, Sukabumi, Jawa Barat (Foto: Instagram/@lianurfitri)
Share :

PESONA Jawa Barat memang tidak bisa dipungkiri, apalagi destinasi wisata alamnya. Curug atau air terjun misalnya, bisa Anda kunjungi sebagai tujuan saat liburan.

Di setiap wilayah di Jawa Barat terdapat curug-curug yang menarik bisa Anda kunjungi dan terkenal dengan keindahannya. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini 7 di antaranya.

1. Curug Malela

Curug Malela berlokasi di Kampung Manglid, Desa Cicadas, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat. Letaknya tak terlalu jauh dari pusat Kota Bandung, atau sekitar 2 jam.

Curug satu ini memiliki beberapa titik tempat mengalir atau terjunnya air. Di sekitarnya terdapat bebatuan besar, serta airnya pun cukup jernih bisa Anda manfaatkan bermain air di sungai ini.

Curug Malela (Foto: Instagram/@curugmalela.id)

Selain itu pemandangan alam di sekitarnya masih cukup asri, dan sejuk. Dikelilingi pepohonan rindang, dan terkadang muncul satwa yang tinggal di sekitar Curug Malela.

Menariknya lagi, Curug Malela dikenal sebagai salah satu air terjun terbesar di Jawa Barat. Bentuknya hampir menyerupai Air Terjun Niagara di wilayah perbatasan Amerika-Kanada, sehingga dijuluki sebagai little Niagara.

2. Curug Cikanteh

Sukabumi, Jawa Barat memiliki sederet wisata alam yang cantik dan memesona. Salah satunya adalah Curug Cikanteh yang jadi destinasi wisata primadona.

Curug Cikanteh berlokasi di Dusun Cikanteh, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Letaknya masih berada di kawasan Geopark Ciletuh yang dikenal dengan keindahan pemandangan alamnya.

Curug Cikanteh (Foto: Instagram/@chitraachiet)

Memiliki ketinggian sekitar 60 meter, pemandangan di sekitar Curug Cikanteh sangat indah diapit oleh tebing tinggi, serta hutan yang ditumbuhi pepohonan rindang nan asri.

Nama tingkatan paling pertama adalah Curug Cikanteh, kedua Curug Ngelai dan ketiga Curug Sodong. Nah, Anda juga bisa berenang di sungai yang dialiri oleh curug ini. Airnya bersih, segar dan sejuk tapi hati-hati karena di sekitarnya cukup licin.

3. Curug Cimarinjung

Berlokasi di Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Curug atau air terjun ini dikelilingi oleh pepohonan yang rindang, udaranya pun cukup sejuk.

Tingginya lebih dari 50 meter. Oleh masyarakat sekitar, curug ini lebih dikenal dengan Curug Goong. Pasalnya, menurut masyarakat pada hari-hari tertentu terdengar suara gong dari curug ini.

Sementara itu, dikutip dari akun TikTok @Mistersuu, dalam unggahan videonya itu memerlihatkan, suasana Curug Cimarinjung mirip dengan lokasi Jurassic Park.

Curug Cimarinjung (Foto: Instagram/@chepybennington)

Di sekitar air terjun terdapat bebatuan tinggi, serta dikelilingi oleh tebing. Serta airnya langsung mengalir ke area pesawahan di sekitarnya.

Batunya adalah batuan sedimen berjenis batu pasir tufan dan breksi. Di atasnya di aliran yang sama ada Curug Nyelempet dan Curug Dogdog. Ketiganya terbentuk karena proses tektonik.

Curug ini cukup mudah ditemukan, bahkan Anda bisa melihat keindahannya dari jalan raya. Kemudian, pemandangan hamparan sawah juga semakin mempercantik kawasan wisata alam ini.

4. Curug Citambur

Berwisata ke kawasan Cianjur, Jawa Barat jadi pilihan untuk berwisata ke destinasi wisata yang menawarkan kesan menyenangkan. Ditambah dengan lokasi Cianjur cukup dekat dengan beberapa daerah lainnya seperti Sukabumi, Jakarta dan Bandung.

Curug Citambur (Foto: Instagram/@zenalarippp)

Kawasan ini juga memiliki tempat-tempat wisata menarik seperti alam. Salah satu destinasi alam yang tersembunyi, yaitu Curug Citambur.

Dikutip dari channel YouTube Iyon Yogi, Curug Citambur terletak di Desa Karang Jaya, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur. Curug atau air terjun ini juga disebut-sebut sebagai salah satu surga tersembunyi di Cianjur, dan meskipun keberadaannya telah populer namun kealamiannya masih terjaga dengan baik, lho.

Curug ini memiliki ketinggian kurang lebih 100 meter di atas permukaan laut (mdpl), pemandangannya indah, karena dikelilingi pepohonan hijau nan rindang.

Menariknya, nuansa Curug Citambur juga disebut-sebut mirip dengan pemandangan di Eropa.

Anda bisa mengunjungi tempat ini untuk melepaskan penat, me-rileks kan tubuh sambil merasakan terpaan angin ditambah dengan percikan-percikan air yang dihempaskan angin. Udaranya begitu dingin dan segar, Curug Citambur benar-benar surga tersembunyi yang patut diacungi jempol.

5. Curug Cilember

Bogor tak hanya terkenal aneka kuliner lezat dan uniknya, tapi juga dikenal dengan beberapa curug indahnya. Salah satunya adalah Curug Cilember.

Lokasinya berada di Jalan Desa Cilember, Cilember, Kecamatan Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Kawasan wisata alam ini cocok dikunjungi apalagi bersama keluarga.

Curug Cilember (Foto: Instagram/@rigansyahdana)

Curug ini mulai dikembangkan oleh pemerintah setempat sejak 1990. Kemudian mulai diresmikan oleh Bupati Kota Bogor pada 2000. Luas area lahannya, sekitar 5,9 hektare. Di sekitarnya terdapat pepohonan rindang

Ditambah dengan cantiknya ait terjun ini semakin membuat suasana indah.

Menariknya lagi selain curug utama, terdapat 7 curug lainnya yang berada di kawasan area Curug Cilember ini. Jadi Anda bisa menjelajahi 7 air terjun dalam satu perjalanan. Selain itu, terdapat berbagai macam wahana menarik serta fasilitas lainnya seperti toilet, hingga penjual makanan.

6. Curug Ngebul

Curug Ngebul berlokasi di Desa Bunijaya, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Curug Ngebul (Foto: Instagram/@aandin_i)

Curug satu ini berada di ketinggian sekitar 1.000 meter di atas permukaan air laut (mdpl) ini terbilang masih alami. Itu bisa dilihat dari jalur pendakiannya tergolong sulit, sehingga harus berhati-hati.

Namun demikian karena keberadaan curug ini perlahan dikenal, maka pemerintah setempat mulai memperbaiki akses jalan dan fasilitas ke curug tersebut.

7. Curug Orok

Curug Orok merupakan jenis objek daya tarik wisata ( ODTW) alam berupa air terjun, lokasinya ada di desa Cikandang, kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Air terjun atau curug ini terletak di ketinggian 250 mdpl. Kemudian dengan konfigurasi umum lahan berbukit karena letaknya di kaki gunung Papandayan

Nah, Curug Orok ini bisa jadi alternatif wisata Anda ketika sedang berkunjung ke Garut. Terlebih saat long weekend atau libur panjang, berwisata alam ke air terjun nampaknya sangat pas dan menyenangkan.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya