Dear Traveler, Ini 6 Alasan Wajib Mendaki Gunung Rinjani Minimal Sekali Seumur Hidup!

Novie Fauziah, Jurnalis
Sabtu 11 Maret 2023 06:00 WIB
Gunung Rinjani di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (Foto: Kemenparekraf)
Share :

GUNUNG Rinjani di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) merupakan destinasi favorit para pendaki dari Nusantara maupun mancanegara. Pesona yang disajikan gunung api tertinggi kedua di Indonesia ini sungguh memikat. Tak heran jika banyak traveler harus antre untuk naik Rinjani.

Balai Besar Taman Nasional Gunung Rinjani terkadang harus menutup sementara pendakian Rinjani untuk menjaga kehidupan ekosistem di dalamnya.   

Tempat paling disukai pendaki Gunung Rinjani adalah Puncak Dewi Anjani dan danau kawah Segara Anak yang pemandangannya sangat menakjubkan.

Gunung Rinjani yang tingginya mencapai 3.726 Meter di Atas Permukaan Laut (MDPL) wajib masuk list treking para pendaki.

Berikut 6 alasan mengapa wajib mencoba mendaki Gunung Rinjani.

 BACA JUGA:

1. Jalur Pendakian yang Indah

Gunung Rinjani memiliki jalur trekking atau pendakian yang cukup sulit dan juga panjang. Sehingga sebelumnya Anda harus ekstra menyiapkan kekuatan fisik, sehingga tak jarang ada yang merasa kelelahan.

 

Gunung Rinjani (Okezone)

Akan tetapi semua itu akan terbayarkan dengan keindahannya. Sebab jalur pendakian di Gunung Rinjani terkenal cantik, dan siapapun akan terbius jika menyaksikannya langsung.

Sejauh mata memandang Anda akan disuguhkan pemandangan pegunungan nan memesona. Jadi rasa lelah saat mendakinya tidak akan sia-sia.

 BACA JUGA:

2. Savana Luas dengan Edelweiss

Rinjani termasuk gunung yang memiliki savana edelweiss yang sangat luas. Kecantikannya akan membuat jatuh hati, karena seperti gambaran surga yang ada di dunia.

 

Edelweiss

Savana edelweiss ini bisa Anda temukan ketika trekking menuju puncak. Sesampainya di sini, pendaki bisa beristirahat sejenak untuk melihat pesona keindahan pemandangan di gunung satu ini.

Di mana seperti diketahui, edelweiss adalah jenis bunga langka yang sangat dilindungi. Ia hanya tumbuh di tempat yang sangat tinggi, bersuhu dingin dan sulit dijangkau oleh manusia. Bahkan jika ada yang nekad memetiknya secara sengaja, pelaku akan didenda bahkan berurusan dengan hukum lho.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya