Kenali Gejala Radang Sendi Rahang, Termasuk Sakit Gusi yang Dialami Lucinta Luna

Muhammad Sukardi, Jurnalis
Selasa 10 Januari 2023 15:00 WIB
gejala radang sendi rahang, (Foto: Freepik)
Share :

Peradangan sendi rahang, sejatinya bisa dialami oleh siapapun, termasuk seseorang yang mengalami trauma di rahangnya. Mengenali gejala penyakit akan membantu kita untuk bisa meminimalisir keparahan penyakit.

Lantas, apa gejala dari penyakit radang sendi rahang. Tanda atau gejala TMJ meliputi adanya mrasa yyeri atau melemahnya fungsi rahang, sakit pada satu atau kedua sisi temporomandibular, lalu timbul rasa sakit di dalam atau sekitar telinga.

Gejalanya juga meliputi sulit mengunyah atau sakit saat mengunyah makanan, nyeri di wajah, hingga sendi terasa terkunci, yang menyebabkan pasien jadi susah membuka atau menutup mulut.

Dilansir dari Mayo Clinic, Selasa (10/1/2023) tanda dari radang sendi rahang bisa juga hadir lewat gejala lain yang mungkin bisa terjadi pada pasien TMJ yakni;

1. Sakit kepala

2. Nyeri di leher atau bahu

3. Bunyi klik di rahang

4. Tinnitus atau muncul dering di telinga

5. Bengkak di sisi wajah

6. Sakit gigi atau gusi

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya