JAKARTA - Menjadi peserta MasterChef Indonesia Season 6 membuat nama Fifin Liefang mulai dikenal banyak orang. Dengan personanya yang unik dengan logat Jawa yang masih melekat ketika Fifin bicara, membuat para penonton MasterChef Indonesia Season 6 bahkan para juri menyukai kepribadian Fifin yang ceria.
Saat ini, Fifin sudah mulai aktif menjadi konten kreator dan rutin mengunggah video-video memasak di akun YouTube Fifin Liefang.
Pada video yang diunggah kali ini, Fifin Liefang yang sedang berada di Singapura membagikan pengalamannya saat mencoba restoran berlogo Michelin Stars. Sebagai informasi, Michelin Star merupakan sebuah penghargaan tertinggi dalam dunia kuliner yang biasanya diberikan kepada sebuah restoran.
Kali ini, Fifin mencoba Treasure Rice yang berisi ayam panggang, daging chasio B2 panggang, bebek panggang, telur asin, dan nasi yang diberi bumbu gulai. Tak lupa juga Fifin memesan sup wonton atau sup pangsit.
Untuk Sup Wonton, Fifin memberikan skor 8,3 dari 10. Sedangkan untuk Treasure Rice, Fifin memberikan skor 9,1 dari 10.
“Pengen lagi ya ampun. Duh sampe ngiler. Aku paling seneng kalo ditambah cabe sama acar lomboknya kayak gini. Aduh enake pol. Kalo kuahnya ini seger banget. Terus, dalemnya itu udange ya ampun berasa banget,” kata Fifin.
Buat yang penasaran dengan lezatnya makanan yang Fifin coba, langsung aja cek videonya hanya di YouTube Channel Fifin Liefang, ya!
(Ahmad Muhajir)