Kenali Faktor Risiko Komplikasi Ginjal, Kondisi yang Dialami Budayawan Sunda Tjetje Hidayat Sebelum Meninggal

Pradita Ananda, Jurnalis
Kamis 10 November 2022 14:30 WIB
Tjetje Hidayat Padmadinata, (Foto: Ist)
Share :

BUDAWAYAN Sunda senior Tjetje Hidayat Padmadinata diketahui meninggal dunia pada Rabu 9 November 2022 dalam usia 89 tahun. Tjetje menghembuskan napas terakhirnya pada pukul 16.45 WIB di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS).

Tjetje Hidayat meninggal dunia usai menjalani perawatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), karena komplikasi ginjal, jantung, dan paru-paru yang diidapnya sejak satu tahun belakangan ini.

Komplikasi ginjal sendiri terjadi karena adanya penyakit atau kondisi yang menyebabkan kerusakan pada ginjal. Beberapa di antaranya, mulai dari diabetes tipe 1 atau 2, tekanan darah tinggi, glomerulonefritis, penyakit ginjal polikistik, obstruksi saluran kemih berkepanjangan, hingga infeksi ginjal berulang.

Penyakit ginjal kronis hingga akhirnya mengakibatkan komplikasi ini memang risikonya meningkat seiring pertambahan usia, terutama untuk orang-orang yang usianya sudah di atas 65 tahun. Bahkan secara ras, faktor risiko komplikasi ginjal ini dikatakan lebih berpeluang dialami oleh orang-orang Afrika-Amerika, penduduk asli Amerika, dan Asia-Amerika dan juga menurun di dalam keluarga.

 

(Foto: Shutterstock)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya