Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa tidak akan efektif, ketika seseorang menjalani proses bedah termasuk operasi bariatrik ini juka tidak menjaga kesehatannya. Ia mengingatkan, operasi bariatrik ibarat hanya sebagai alat.
"Saya memberikan alat yang sangat efektif dan berguna, tapi kalau tidak dimanfaatkan ya tidak berguna," imbuhnya.
Supaya hasil operasi bariatrik bisa dinikmati dalam jangka panjang, paska operasi orang tersebut tetap harus jaga pola makan dan aktif bergerak dengan berolahraga.
“Mesti jaga makanan terutama kadar protein dan olahraga, di mana olahraga suku modal utama kita bisa menurunkan berat badan. Dengan olahraga otot terjaga kita bisa melakukan expiniture, bisa, kita bisa menghabiskan kalori dengan hanya begerak aktif, kalori akan diserap otot-otot itu," pungkas dr. Peter.
BACA JUGA:Apa Manfaat dari Operasi Bariatrik, Seperti yang Dilakukan Melly Goeslaw?
BACA JUGA:Apa Itu Operasi Bariatrik yang Dilakukan Melly Goeslaw?
(Rizky Pradita Ananda)