Ia menuturkan kalau SOP sudah selesai, maka akan dilakukan uji coba. "Kalau kami menyiapkan reservasi bagi pengunjung secara online," katanya.
Ketua Komunitas Seniman Borobudur Indonesia (KSBI) 15, Umar Chusaeni menyambut baik pembatalan rencana pemberlakuan tiket naik Candi Borobudur bagi wisatawan domestik Rp750 ribu per orang.
"Kami sangat mendukung pembatalan rencana pemberlakuan tiket dengan harga sangat fantastis tersebut," kata Umar.
Ia mendukung pembatasan pengunjung untuk naik ke bangunan Candi Borobudur demi kelestarian candi tersebut.
(Rizka Diputra)