Yuk Coba Wisata Kuliner Unik Barbeque Kalkun Khas Boyolali, Dijamin Bikin Nagih!

Agus Atha Suharto, Jurnalis
Rabu 25 Mei 2022 17:03 WIB
Ilustrasi bbq (dok Freepik)
Share :

INGIN coba wisata kuliner unik di Boyolali? yuk coba barbeque kalkun khas Boyolali yang rasanya bikin nagih.

Daging kalkun dinilai lebih sehat dan aman dikonsumsi untuk segala usia. Ini karena rendah kolesterol. Selain itu, rasanya pun lebih lezat ayam atau bebek.

Jika penasaran dengan olahan yang satu ini, di Boyolali ada sajian kuliner yang terbilang unik, yakni olahan khusus daging kalkun yang dibuat di Dapur Resto Omah Brem. Beragam menu dari bahan dasar kalkun tersedia.

BACA JUGA:Pengen Wisata Kuliner Unik? Yuk Nikmati Lezatnya Sosis Premium Halal ala Jerman di Puncak

Salah satunya yang paling banyak diminati pelanggan adalah barbeque kalkun. Untuk mendapatkan cita rasa barbeque sempurna daging kalkun yang lebih tebal dibandingkan daging ayam biasa perlu digoreng dua kali.

Gorengan pertama dengan minyak panas sedangkan gorengan kedua menggunakan para sambil dilumuri saus khusus dan bumbu rempah lainnya.

Tak hanya lezat, daging kalkun dengan tektur lembut diyakini dapat menambah imun dan aman dikonsumsi untuk segala usia karena rendah kolesterol.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya