5 Cafe Murah di Jakarta Selatan, Enggak Bikin Kantong Jebol

Asthesia Dhea Cantika, Jurnalis
Rabu 27 April 2022 10:03 WIB
Happiness Kitchen and Coffee Bintaro (Foto: Instagram/@happinesskc)
Share :

Happiness Kitchen & Coffee Jagakarsa

Saat berkunjung ke sini, kamu akan merasakan sensasi cafe yang sangat artistik dan nyentrik. Beberapa penggunaan warna pada interior tempat ini terasa begitu mencolok dan menghidupkan suasana, belum lagi dekorasi muralnya yang tidak kalah indah.

Salah satu ciri khas dari cafe yang berada di Jalan Moh. Kahfi 1 No.36A, Ciganjur ini adalah penggunaan mangkok dan sendoknya yang terbuat dari kayu. Makanannya pun dibanderol dengan harga antara Rp22.000 hingga Rp60.000. Sedangkan, minumannya mulai dari Rp22.000 hingga Rp48.000 saja.

(Foto: Instagram/@happinesskc)

Caribou Coffee

Tempat nongkrong di Jakarta Selatan yang instagramable ini terletak di Cilandak Town Square – Ground Floor, Jalan T.B. Simatupang Kav. 17, Cilandak Barat. Masuk ke dalam tempat ini, kamu akan disambut dengan nuansa Amerika yang kental.

Belum lagi interiornya yang didominasi oleh kayu berhasil membuat suasana menjadi lebih homey. Caribou Coffee juga sangat cocok untuk kalian yang ingin nongkrong sekaligus mengerjakan tugas. Pasalnya, terdapat fasilitas WiFi yang cukup cepat.

Jika berkunjung ke sini, kamu wajib untuk mencoba Turtle Mocha yang merupakan signature drink dari Caribou Coffee. Sedangkan untuk makanan, tempat ini lebih banyak menawarkan camilan serta makanan berat khas western. Meski begitu, harganya masih terbilang murah kok, hanya berkisar Rp10.000 hingga Rp58.000 saja.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya