Ngeri, Wanita Dirampok dan Ditendang Membabi-buta saat Turun dari Kereta

Salwa Izzati Khairana, Jurnalis
Jum'at 18 Februari 2022 03:05 WIB
Wanita korban perampokan terekam CCTV stasiun kereta bawah tanah (Foto: British Transport Police)
Share :

SEORANG wanita dirampok dan ditendang membabi buta di stasiun kereta bawah tanah Tube East Acton, London, Inggris pada Rabu pekan lalu sekitar pukul 15.30 waktu setempat. Insiden ini menyebabkan gangguan pada layanan Jalur Pusat Westbound.

Melansir dari MyLondon, begitu kereta mencapai stasiun East Acton, seorang pria dalam kelompok itu diduga menyambar tas sesama penumpang saat mereka sampai di stasiun.

Seorang wanita yang bersama pria itu kemudian menarik korban dari kereta, berteriak, dan memukul wajahnya.

 

Korban didorong ke lantai peron dan berulang kali dipukul juga ditendang wajahnya oleh wanita itu. Pria itu kemudian mengambil ponsel korban dari sakunya dan mereka meninggalkan stasiun.

Petugas kemudian merilis rekaman CCTV dari orang-orang yang kemungkinan memiliki informasi yang dapat membantu penyelidikan mereka.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya