Risiko ISPA Meningkat pada Orang yang Sistem Kekebalannya Lemah

Antara, Jurnalis
Kamis 09 Desember 2021 23:08 WIB
Kena ISPA (Foto: healthline)
Share :

Tren diagnosis menunjukkan peningkatan ISPA sebesar 1—2 persen setiap minggunya dan diprediksi akan meningkat menjadi 10 persen pada minggu-minggu berikutnya.

ISPA sendiri adalah infeksi akut yang menyerang saluran pernapasan bagian atas dan dapat menular ke orang lain. Bagian tubuh yang terkena dapat berupa hidung, sinus, faring, dan laring.

Gejala yang mungkin dirasakan antara lain pilek, bersin, batuk, dan hidung tersumbat.

"Risiko ISPA akan meningkat pada orang yang sistem kekebalannya lemah," ujar Dokter Adhiatma dalam siaran resminya dikutip pada Kamis.

Anak-anak dan orangtua termasuk dalam kelompok dengan daya tahan tubuh yang rendah. Sistem imun pada anak-anak belum terbentuk sempurna, sedangkan pada lansia sistem imunnya mulai mengalami penurunan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya