Pariwisata Kepulauan Seribu Tutup, Akses Masuk dari Daratan Jakarta Dibatasi

Antara, Jurnalis
Jum'at 09 Juli 2021 16:30 WIB
Pulau Tidung di Kepulauan Seribu (Foto pakettourbelitung)
Share :

BUPATI Kepulauan Seribu Junaedi menutup seluruh destinasi wisata di wilayahnya selama penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat pada 3 hingga 20 Juli 2021.

"(Tempat wisata) tutup, sudah peraturan dari Menteri Dalam Negeri, kan. Jadi semua itu kan, wisata 100 persen ditutup," ujar Junaedi saat dihubungi wartawan di Jakarta Utara, Jumat (9/7/2021).

Tidak hanya menutup tempat wisata, tapi ada pembatasan pelayanan tiket untuk akses masuk dari daratan Jakarta menuju Kepulauan Seribu, seperti di Dermaga Kaliadem maupun Dermaga Marina, Ancol.

 Baca juga: Pantai Pulau Untung Jawa Tercemar Limbah Minyak, Ahok "Colek" Direksi Pertamina

"Sebenarnya kapasitasnya, enggak ditutup semua. Hanya melayani kapal carteran, tapi enggak melayani ticketing," ujar Junaedi.

 

Pemerintah Kepulauan Seribu juga membolehkan kegiatan kapal penyeberangan khusus penduduk yang bermukim atau bertugas di Kepulauan Seribu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya